DPRD Banyumas Sepakat Operasi Pasar Migor Curah

DPRD Banyumas Sepakat Operasi Pasar Migor Curah

TATA : Pedagang menata minyak goreng curah yang sudah dikemas untuk dijual eceran di kiosnya, Jumat (25/3). Minta Sasar Pelaku UMKM PURWOKERTO - Usulan operasi pasar minyak goreng curah, mendapat tanggapan dari DPRD Kabupaten Banyumas. Wakil Ketua DPRD Kabupaten Banyumas Supangkat sepakat OP migor curah bisa dilaksanakan. Namun, dia meminta agar operasi pasar juga menyasar pelaku UMKM. "Jadi harus dihitung juga jumlah UMKM dan kebutuhannya akan minyak goreng curah," kata dia. Dia menambahkan, minyak goreng curah maupun premium, jadi kebutuhan utama bagi rumah tangga dan pelaku UMKM. Dengan mahalnya harga minyak goreng premium saat ini, dia menilai pelaku UMKM akan semakin sulit dalam mengais untung. "Pedagang gorengan dan pelaku UMKM sangat terdampak. Harapannya pedagang dan pelaku UMKM tetap bisa berjualan," ujarnya. Untuk itu ia sangat setuju apabila operasi pasar minyak goreng curah dilakukan. Syaratnya harus dengan harga yang terjangkau. "Harganya harus familiar. Karena jika pedagang dan pelaku UMKM menaikkan harga dagangannya akan tidak laku," terangnya. Selain harga yang terjangkau, stok minyak goreng curah di pasaran agar selalu tersedia. Jangan sampai terjadi penimbunan. Untuk itu dia minta dinas terkait aktif memonitoring pasar. https://radarbanyumas.co.id/muncul-usulan-operasi-pasar-minyak-goreng-curah/ "Minyak goreng curah yang terjangkau dan stoknya cukup itu positif meningkatkan UMKM," pungkasnya. (aam)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: