Dua Bangunan Tua Di Pusat Kota Purwokerto Terbakar

Dua Bangunan Tua Di Pusat Kota Purwokerto Terbakar

Personel Damkar melakukan pendinginan bagian atap bangunan yang terbakar di Jalan Jendral Soedirman, Purwokerto, Jumat (28/6/2024)-DIMAS PRABOWO/RADARMAS-

PURWOKERTO,RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Dua rumah di Jalan Jenderal Soedirman, PURWOKERTO terbakar, Jumat (28/6/2024).  Peristiwa ini memicu kehebohan masyarakat sekitar, karena lokasi kebakaran berada di wilayah padat penduduk dan banyak gedung usaha di sekitarnya.

Penanggulangan cepat dilakukan dengan empat mobil pemadam yang dikerahkan dari UPT Damkar Kabupaten Banyumas untuk memadamkan api agar tidak menyebar.

Menurut Ryan (47), seorang saksi mata yang memiliki usaha tambal ban di sekitar lokasi kejadian, api mulai terlihat sekitar pukul 14.40 WIB. 

BACA JUGA:Semester Pertama Tahun 2024, 268 Kecelakaan Lalu Lintas Terjadi di Purbalingga

"Api besar terlihat membakar bagian tengah kedua rumah tua yang kosong tanpa penghuni," katanya pada Jumat (28/6/2024).

Komandan Regu 1 Damkar Banyumas, Ponco, menjelaskan bahwa rumah-rumah tersebut sudah tua dan rapuh bagian atapnya. 

"Bagian atas kedua rumah sudah habis terbakar, total ada 2 unit rumah tua yang terkena dampak. Penyebab pasti kebakaran masih belum diketahui, namun api terbesar berasal dari belakang rumah," ungkapnya.

BACA JUGA:Cegah Judi Online, Handphone Milik Anggota Kodim 0703/Cilacap Disidak

Karena lokasi yang berada persis di pusat keramaian kota Purwokerto, menyebabkan lalu lintas jalan Jendral Soedirman sempat tersendat, karena masyarakat yang penasaran melambatkan kendaraannya. 

Pihak Kepolisian Polresta Banyumas menerjunkan Satlantas dan personel Sabhara untuk mengatur lalu lintas.

BACA JUGA:Kodim Banyumas Gelar Komunikasi Sosial dengan Masyarakat, Undang Seorang Tokoh Kharismatik Kecamatan Kemranjen

Api berhasil dikendalikan sekitar pukul 15:00 dan personel Damkar masih melakukan pendinginan di TKP. Belum diketahui pasti penyebab kebakaran, karena masih dalam penyelidikan.(dms)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: