Bugar dengan Olahraga

Bugar dengan Olahraga

persona    LAMA tidak menggeluti suatu kegiatan, dipastikan akan membawa pengaruh mulai dari kemampuan fisik atau keterampilan dalam menggerakan anggota tubuh. Apalagi jika kegiatan itu berupa olah raga bulu tangkis yang membutuhkan stamina, fisik dan skil memukul shutle cock. Olah raga yang banyak digandrungi warga di seantero nusantara itu, membutuhkan stamina prima. Pemain dituntut untuk berlari, melompat dan memukul bola. Hasilnya bisa ditebak, pemain manapun akan bercucuran keringat usai memainkan olah raga ini. Hal ini dialami oleh Camat Majenang, Oktrivianto Subekti. Dia mengaku lama tidak melakukan olah raga ini semenjak lepas dari jabatan Camat Kedungreja. Demikian juga saat bertugas di wilayah timur Kabupaten Cilacap dengan jabatan serupa. "Sudah lama tidak main bulutangkis. Dan baru-baru ini saja main lagi bersama rekan-rekan di Majenang," ujarnya. Dia mengakui, tugas sebagai camat memang harus dilakukan secara sungguh-sungguh dan penuh tanggungjawab. Sebab dirinya harus mampu melayani ribuan warga masyarakat dari berbagai lapisan. Ditambah lagi tanggung jawab sebagai seorang kepala keluarga. Namun demikian, berolah raga membuat dirinya merasakan kesegaran luar biasa. Kucuran keringat usai mengayunkan raket membuat badan lebih segar. Kebugaran ini diharapkan bisa menunjang tugas keseharian dalam memberikan pelayanan prima kepada warga masyarakat. (har)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: