Arus Mudik dan Balik, Polres Purbalingga Siapkan 574 Personel Pengamanan

Gelar pasukan di Alun-alun Purbalingga.-Aditya/Radarmas-
PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Polres Purbalingga menyiapnan 574 personel gabungan untuk mengamankan arus mudik dan balik Hari Raya Idul Fitri 1446 H atau lebaran 2025.
Hal itu diungkapkan oleh Kapolres Purbalingga AKBP Achmad Akbar, dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat "Ketupat Candi 2025", di Alun-alun Purbalingga, Jumat, 21 Maret 2025 sore.
Kapolres Purbalingga mengatakan, sejumlan personel tersebut, terdiri dari 240 personel Polri dari Polres Purbalingga. Serta, TNI, instansi samping, dab relawan.
"Pengamanan Operasi Ketupat Candi 2025 berlangsung dari tanggal 23 Maret hingga 8 April 2025," katanya, seusi apel pasukan.
BACA JUGA:Ratusan Personel Gabungan Disiagakan Amankan Arus Mudik Lebaran 2025
BACA JUGA:Kerusakan Jalan Jalur Mudik-Balik Selatan Jawa Tengah Ditangani
Untuk mendukung kelancaran arus mudik dan perayaan Idul Fitri, Polres Purbalingga menyiapkan berbagai pos pengamanan dan pelayanan.
Yakni, dua pos utama, enam pos pengamanan objek wisata, serta 21 titik patroli pengamanan strong poin.
Bupati Purbalingga Fahmi Muhammad Hanif mengatakan, Pemerintah Kabupaten Purbingga sudah menyiapkan segala sesuatu menyambut arus mudil dan balik.
Terkait infrasruktur menyambut arus mudik dan balik, pihaknya juga tengah mengebut pelaksanaan perbaikan infrastruktur yang rusak.
BACA JUGA:620 Personel Gabungan Dikerahkan dalam Operasi Ketupat Candi 2025
BACA JUGA:74 Personel Polres Purbalingga Naik Pangkat
Harapannya, sebelum Hari Raya Idul Fitri 1446 H, semua infrastruktur di Kabupaten Purbalingga sudah siap.
Bupati berharap, moment pelaksanaan lebaran Idul Fitri di Purbalingga berlangsung dengan aman lancar, tidak ada kejadian menonjol.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: