PT PLN Indonesia Power UBP Jawa Tengah 2 Adipala Gelar Pelatihan Kriya Anyaman di Dusun Bogemanjir, Adipala

PT PLN Indonesia Power UBP Jawa Tengah 2 Adipala Gelar Pelatihan Kriya Anyaman di Dusun Bogemanjir, Adipala

Pembukaan pelatihan pemberdayaan masyarakat oleh Manager Administrsi PT PLN Indonesia Power UBP Jawa Tengah 2 Adipala. -PLTU Adipala untuk Radarmas-

CILACAP, RADARBANYUMAS.CO.ID - PT PLN Indonesia Power UBP Jawa Tengah 2 Adipala menggelar kegiatan pelatihan kriya anyaman, Jumat (23/8/2024) hingga Minggu (25/8/2024). Kegiatan ini diikuti oleh puluhan ibu-ibu di Dusun Bogemanjir, Desa Bunton, Kecamatan Adipala.

Manager Administrsi PT PLN Indonesia Power UBP Jawa Tengah 2 Adipala, Alin Karuniawan Purwanindita mengatakan, pelatihan kriya anyaman bertujuan untuk mendukung perempuan mandiri dan berdaya. 

"Dengan diadakannya pelatihan ini, kami harapkan ibu-ibu di Dusun Bogemanjir mendapatkan keahlian dan pengalaman baru dalam menganyam. Nantinya mereka mampu menghasilkan barang-barang yang bernilai, dan lebih produktif," kata dia.

Tidak hanya itu, PT PLN Indonesia Power UBP Jawa Tengah 2 Adipala, juga akan membantu untuk melakukan pemasaran.

BACA JUGA:Persyaratan Pencalonan Kepala Daerah, KPU Cilacap Masih Menunggu Keputusan KPU Pusat

BACA JUGA:RSUD Cilacap Ditunjuk Jadi Tempat Tes Kesehatan Paslon Pilkada 2024

Bahkan dikatakan Alin, kerajinan anyaman tersebut sudah mendapatkan pesanan.

"Kita bantu untuk pemasaran, informasi saat ini bahwa sudah ada yang memesan hasil kerajinan ini. Kami dan pemerintah setempat akan membantu dan mensupport kegiatan ini," ujar Alin.

Melalui pelatihan membuat kerajinan anyaman ini, diharapkan, masyarakat memiliki kemampuan untuk berwirausaha mandiri serta bisa mendatangkan nilai tambah dan mengurangi pengangguran.

Adapun bahan-bahan yang digunakan untuk membuat kerajinan ayaman tersebut berasal dari rotan, daun mendong, limbah kertas dan juga eceng gondok.

BACA JUGA:Dropping Air Bersih Terus Berlanjut, Kekeringan di Cilacap Semakin Meluas

BACA JUGA:Kabar Gembira, Kepala Desa di Kabupaten Cilacap Akan Mendapatkan Kendaraan Dinas Baru

Para peserta membuat beberapa jenis barang seperti tas, keranjang sampah, dan aneka keranjang lainnya.

Yuni, salah satu peserta mengaku senang mendapatkan pelatihan membuat kerajinan anyaman tersebut. Ia berharap melalui kegiatan ini, dapat membantu meningkatkan ekonomi sekitar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: