Upacara 17 Agustus, Direktur LPIT Harum Sampaikan Pesan Khusus

Upacara 17 Agustus, Direktur LPIT Harum Sampaikan Pesan Khusus

SAMBUTAN: Direktur LPIT Harapan Ummat saat menjadi pembina upacara peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia, Sabtu (17/8).-LPIT Harum-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID – Dalam rangka peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia, Direktur Lembaga Pendidikan Islam Terpadu (LPIT) Harapan Ummat (Harum) PURBALINGGA, Cukup Riyanto, menyampaikan pesan khusus kepada para siswa. Pesan ini disampaikan dalam upacara peringatan yang berlangsung pada Sabtu, 17 Agustus 2024.

Dalam upacara yang diikuti oleh siswa dari berbagai tingkatan, mulai dari PAUD, TK, SDIT, SMPIT, hingga Pondok Pesantren, Cukup Riyanto mengajak seluruh siswa untuk senantiasa berbakti kepada para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia.

"Cara terbaik untuk menghormati para pahlawan adalah dengan belajar sungguh-sungguh," ujarnya. Ia juga mengingatkan para siswa untuk bersyukur atas kemerdekaan yang telah dicapai oleh bangsa Indonesia, mengingat masih ada bangsa-bangsa di dunia yang belum merdeka.

Upacara berlangsung dengan khidmat, diikuti oleh seluruh guru, karyawan, serta siswa-siswi SD dan SMP di lingkungan LPIT Harum. Usai upacara, acara dilanjutkan dengan Tasyakuran HUT RI ke-79, yang diikuti oleh sekitar 275 guru dan karyawan.

BACA JUGA:Tingkatkan Kompetensi, Guru dan Kepala Sekolah LPIT Harapan Ummat Ikuti Workshop

BACA JUGA:Tiga Ribu Peserta Meriahkan Jalan Sehat Milad ke 15 LPIT Harapan Ummat

Dalam acara Tasyakuran tersebut, dilakukan pemotongan tumpeng serta pemberian hadiah kepada para pemenang lomba, seperti lomba gobak sodor, tangkap air, dan cantel topi. Lomba-lomba tersebut telah dilaksanakan sehari sebelumnya dengan antusiasme yang tinggi dari para guru dan karyawan.

Meski diwarnai canda tawa dan kegembiraan, semangat kebersamaan tetap terpancar saat mengikuti lomba gobak sodor, meskipun beberapa peserta sampai jatuh berguling-guling.

"Mari terus kobarkan semangat berjuang dalam mendidik putra-putri bangsa, demi mewujudkan generasi robbani yang penuh adab, Qur'ani, dan berprestasi," pungkas Cukup Riyanto, pria yang dikenal murah senyum itu. (bdg)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: