6 Pilihan Motor Matic yang Nyaman untuk Temani Touring, Perjalanan Jauh akan Lebih Menyenangkan
6 Pilihan Motor Matic yang Nyaman untuk Temani Touring, Perjalanan Juah akan Lebih Menyenangkan-honda-
RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Pilihan motor matic yang nyaman untuk temani touring ini, dapat membuat pengalaman perjalananmu semakin menyenangkan dan tak terlupakan. Sensasi menjelajah tempat baru dengan motor sejauh ratusan kilometer, membuat kegiatan ini begitu menarik.
Bagi Anda yang menyukai kemudahan dan kepraktisan berkendara, motor matic bisa menjadi pilihan tepat untuk menemani aktivitas touring. Dibandingkan dengan motor bebek atau sport, motor matic menawarkan kemudahan dalam operasionalnya.
Anda tidak perlu repot memindahkan gigi sehingga perjalanan jauh, menjadi lebih nyaman dan minim rasa lelah. Namun menentukan pilihan motor matic yang nyaman untuk temani touring, tidak bisa sembarangan.
BACA JUGA:PAHAMI! 7 Penyebab Tarikan pada Motor Matic Kurang Responsif, dan Cara Mengatasinya
BACA JUGA:Emak-Emak Wajib Tahu! 4 Deretan Motor Matic yang Cocok untuk Dibawa ke Pasar
Beberapa faktor penting yang perlu dipertimbangkan seperti performa mesin, kenyamanan berkendara, fitur pendukung, dan kapasitas bagasi.
Pilihan Motor Matic yang Nyaman untuk Temani Touring
Berikut ini adalah pilihan motor matic yang nyaman untuk touring, yang dapat membuat perjalanan jauh Anda menjadi menyenangkan:
1. Honda Forza 250 (Sekitar Rp 83 Juta)
Honda Forza 250 merupakan skutik bongsor dengan mesin 250cc, yang bertenaga dan irit bahan bakar. Skutik premium ini sangat cocok untuk touring jarak jauh, berkat performa mesinnya yang mumpuni.
Dengan teknologi injeksi PGM-FI Forza 250 mampu menghasilkan tenaga, sebesar 23,3 dk pada 7.500 rpm dan torsi 24,3 Nm pada 6.000 rpm. Selain itu Honda Forza 250 juga dilengkapi dengan berbagai fitur canggih, yang menunjang kenyamanan dan keamanan touring.
BACA JUGA:8 Perbedaan Motor Matic dan Motor Manual yang Tepat Sesuai Kebutuhan
BACA JUGA:8 Kelebihan Mengendarai Motor Matic yang Jadi Pilihan Populer di Seluruh Dunia
Fitur-fitur tersebut antara lain traction control untuk mencegah selip ban belakang, ABS (Anti-lock Braking System) untuk mencegah roda terkunci saat pengereman mendadak. Dan lampu LED yang terang, untuk memberikan penerangan yang optimal di malam hari.
Kapasitas bagasinya yang besar, pun mampu menampung banyak barang bawaan untuk touring. Desainnya yang bongsor dan elegan membuat Honda Forza 250, terlihat gagah dan berkelas saat diajak touring.
2. Yamaha Xmax 250 (Sekitar Rp 61 Juta)
Yamaha Xmax 250 adalah rival utama, Honda Forza 250 di kelas skutik bongsor. Ditenagai mesin 250cc, Xmax 250 menawarkan performa yang tangguh yaitu sebesar 22,8 dk pada 7.000 rpm.
Dan torsi 24,3 Nm pada 6.500 rpm. Skutik ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur modern seperti keyless ignition, yang membuat Anda tidak perlu repot menggunakan anak kunci konvensional.
BACA JUGA:10 Tips Merawat Motor Matic agar Tetap Prima dan Berumur Panjang
BACA JUGA:6 Motor Matic yang Dilengkapi dengan Teknologi Canggih, untuk Gaya Hidup Modern
Serta memiliki power outlet untuk mengisi daya gadget selama perjalanan, dan lampu LED yang hemat energi. Desainnya yang sporty dan gagah, membuat Xmax 250 cocok untuk touring jarak jauh.
Kenyamanan berkendara pun menjadi nilai plus motor matic yang satu ini. Dengan ukuran bodi yang besar dan jok yang empuk, perjalanan jauh Anda akan terasa lebih rileks.
3. Honda PCX 160 (Sekitar Rp 32 Juta)
Honda PCX 160 menjadi pilihan menarik bagi Anda yang mencari skutik premium, dengan desain elegan dan berkelas untuk touring. Meski memiliki mesin berkapasitas lebih kecil yaitu 160cc, PCX 160 tetap nyaman digunakan untuk touring.
Tenaga yang dihasilkan mesinnya sebesar 15,8 dk pada 8.500 rpm, dan torsi 14,7 Nm pada 6.500 rpm cukup bertenaga untuk melaju di berbagai kondisi jalan.
BACA JUGA:WAJIB TAU! Perbandingan Akselerasi Motor Matic dan Motor Bebek, dari Sudut Pandang Teknis
BACA JUGA:Perbedaan Perawatan Motor Matic vs Motor Manual, Lebih Mahal Mana ?
PCX 160 juga dilengkapi dengan fitur-fitur canggih seperti ABS, power outlet, dan lampu LED yang menunjang keamanan dan kenyamanan touring. Bagasinya yang luas mampu menampung barang bawaan Anda dengan baik.
4. Yamaha Nmax 155 (Sekitar Rp 31 Juta)
Yamaha Nmax 155 adalah salah satu motor matic paling populer di Indonesia, dan kerap menjadi pilihan para pecinta touring. Motor ini terkenal dengan mesinnya yang irit bahan bakar, dan bodinya yang bongsor sehingga nyaman untuk dikendarai jarak jauh.
Yamaha membekali Nmax 155 dengan mesin 155cc yang mampu menghasilkan tenaga sebesar, 15 dk pada 8.000 rpm dan torsi 14,3 Nm pada 6.500 rpm.
Selain itu Nmax 155 juga dilengkapi dengan berbagai fitur fungsional, seperti bagasi luas yang dapat menampung helm full face. Power outlet untuk mengisi daya gadget selama perjalanan, dan lampu LED yang terang untuk visibilitas optimal di malam hari.
BACA JUGA:8 Tips Merawat Motor Matic agar Awet dan Tahan Lama, Perpanjang Usia Kendaraan Andalan Anda
BACA JUGA:Perhatikan! 4 Hal yang Harus Dihindari Saat Membeli Motor Matic
Suspensinya yang empuk mampu meredam getaran dengan baik, sehingga Anda tidak mudah lelah saat berkendara jauh.
5. Honda ADV 150 (Sekitar Rp 36 Juta)
Honda ADV 150 merupakan pilihan tepat bagi Anda yang menyukai touring, dengan gaya adventure dan ingin menjelajahi berbagai medan jalan. Berbeda dengan motor matic lainnya yang didesain untuk penggunaan jalanan perkotaan, ADV 150 memiliki desain bergaya adventure dengan ground clearance tinggi dan ban berprofil kasar.
Hal ini membuat ADV 150 lebih lincah, saat melibas jalanan berbatu atau tanah. Meskipun bermesin 150cc, ADV 150 terbilang cukup bertenaga untuk penggunaan touring ringan.
Tenaga yang dihasilkan mesinnya sebesar 14,3 dk, pada 8.500 rpm dan torsi 13,2 Nm pada 6.500 rpm. ADV 150 juga dilengkapi dengan fitur-fitur penunjang touring, seperti lampu LED yang terang.
BACA JUGA:Luas Banget! Inilah 4 Motor Matic dengan Jok yang Luas
BACA JUGA:Inilah 4 Motor Matic dengan Bagasi Besar, Bisa Muat Barang Banyak!
Terdapat juga hand guard untuk melindungi tangan dari benturan, dan socket USB untuk mengisi daya gadget.
6. Yamaha Lexi 125 (Sekitar Rp 21 Juta)
Yamaha Lexi 125 cocok bagi Anda yang mencari motor matic touring, dengan harga yang terjangkau. Meskipun memiliki mesin paling kecil, Lexi 125 tetap bisa menjadi teman perjalanan touring Anda.
Mesin 125cc milik Lexi 125 cukup bertenaga, untuk penggunaan sehari-hari dan irit bahan bakar. Tenaga yang dihasilkan mesinnya sebesar 11,3 dk, pada 8.000 rpm dan torsi 11,3 Nm pada 7.000 rpm.
Lexi 125 juga dilengkapi dengan fitur-fitur fungsional seperti bagasi luas, power outlet, dan lampu LED. Meski dimensinya tidak sebesar motor matic lainnya, Lexi 125 tetap menawarkan posisi riding yang nyaman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: