Diduga Kehabisan Oksigen, Warga Desa Bantar, Cilacap Meninggal Dunia Saat Menggali Sumur

Senin 13-11-2023,07:29 WIB
Reporter : Julius Purnomo
Editor : Susi Dwi Apriani

CILACAP, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Poniman (46) warga Desa Bantar, Kecamatan Wanareja, Kabupaten Cilacap, harus meregang nyawa saat menggali sebuah sumur di desa setempat pada Minggu (12/11/2023) sekitar pukul 16.00 WIB.

Penyebab kematian korban diduga karena kekurangan oksigen saat berada di dasar sumur dengan kedalaman sekitar 8 meter. Korban pertama kali ditemukan oleh ayahnya yang ikut serta dalam penggalian sumur tersebut.

"Ayah korban berada diatas dan tahu korban sudah terbujur kaku di dasar sumur. Dia segera melapor ke Pemdes Bantar," kata Kepala UPT Damkar Cilacap Supriyadi, dalam keterangan resminya.

Selanjutnya pihak Pemdes Bantar meneruskan laporan kepada pos Damkar Majenang, pihak Kepolisian, Satpol PP, Basarnas serta pihak Koramil setempat untuk melakukan proses evakuasi tubuh korban dari dalam sumur.

BACA JUGA:Meski Belum Dibahas Dewan Pengupahan Cilacap, Serikat Pekerja Usulkan Kenaikan Upah 2024 Sebesar 15 Persen

BACA JUGA:Akhir Tahun Belum Usai, Realisasi Fisik di Kabupaten Cilacap Capai Target

"Setelah melakukan observasi ke dalam sumur, serta memastikan keberadaan gas beracun dengan menggunakan alat gas detektor, dengan dibekali APD lengkap petugas segera melakukan evakuasi korban," lanjutnya.

Sekitar pukul 20.00 WIB, tubuh korban berhasil diangkat dari dalam sumur dan segera diperiksa oleh petugas kesehatan dari Puskesmas Wanareja 2. Dipastikan korban meninggal dunia karena kekurangan oksigen.

"Setelah menjalani pemeriksaan medis, korban segera diserahkan ke pihak keluarga untuk dapat segera dimakamkan," pungkasnya.

Sebagai prosedur, tetap disosialisasikan aplikasi Satkartaru SIAP berserta cara penggunaannya serta membagikan nomor Pos Damkar kepada masyarakat. (jul)

 

Kategori :