Dua Pemotor di Gandrungmangu Tercebur ke Irigasi

Minggu 22-01-2023,12:03 WIB
Reporter : Rayka Diah Setianingrum
Editor : Ali Ibrahim

CILACAP, RADARBANYUMAS.CO.ID - Dua orang warga Kecamatan Gandrungmangu yang berboncengan mrngendarai sepeda motor terperosok ke saluran irigasi,  Sabtu (21/01) sekitar pukul 22.35 WIB.

Sepeda motor tersebut terperosok ke dalam irigasi di Desa Cisumur Kecamatan Gandrungmangu.

Keduanya pun jatuh dan hingga kini satu orang belum ditemukan.

BACA JUGA:Awal Tahun Lagi Cari Usaha? Yuk, Kepoin Analisa Bisnis Melon Hidroponik

Kepala Kantor Pertolongan dan Pencarian Cilacap, Adah Sudarasa mengatakan, usai mendapatkan informasi dari Kasi Trantib Gandrungmangu, pihaknya langsung mengirim personil Basarnas untuk menuju lokasi dan mencari keberadaan korban.

"Satu orang berhasil dievakuasi oleh masyarakat setempat dalam keadaan selamat. Sementara satu korban lagi hingga saat ini, korban masih dalam pencarian oleh Tim SAR Gabungan," katanya, Minggu (22/01).

Dikatakan Adah, korban yang saat ini sedang dalam pencarian bernama Syarif Ali Muhamad (15), berjenis kelamin laki-laki asal Tawelan Desa Gandrungmanis Kecamatan Gandrungmangu Kabupaten Cilacap.

BACA JUGA:Amblas! Jembatan Kalipelus Arcawinangun Purwokerto Timur Ditutup Total, Arus Lalu Lintas Dialihkan

"Pencarian kami hentikan dini hari tadi pukul 02.15 WIB, kita lanjutkan pagi ini. Kami berusaha supaya korban bisa ditemukan," ujar Adah. (ray)

Kategori :