Bahaya Penyalahgunaan Zat-Zat Terlarang Karena Komplikasi Gangguan Kesehatan Mental

Bahaya Penyalahgunaan Zat-Zat Terlarang Karena Komplikasi Gangguan Kesehatan Mental

Bahaya Penyalahgunaan Zat-Zat Terlarang Karena Komplikasi Gangguan Kesehatan Mental-Pinterest -

Individu yang mengidap gangguan-gangguan ini cenderung lebih rentan terhadap ketergantungan obat karena mencari cara untuk mengurangi rasa sakit atau ketidaknyamanan yang mereka rasakan.

Dampak Penyalahgunaan zat-zat terlarang.

1. Menyebabkan Terganggunnya Kualitas Hidup

Penyalahgunaan zat-zat terlarang memiliki dampak yang signifikan terhadap kualitas hidup mereka. Bahaya narkoba meluas jauh melampaui aspek kesehatan, dengan mengganggu berbagai aspek kehidupan sehari-hari.

Salah satu dampak yang paling terlihat adalah gangguan dalam lingkungan sosial dan pekerjaan. Pecandu narkoba rentan mengalami masalah di sekolah, tempat kerja, atau dalam lingkungan keluarga. 

Mereka mungkin akan kesulitan mempertahankan pekerjaan atau kinerja akademis yang baik karena efek yang diberikan oleh obat-obatan terlarang itu, yang berujung pada konsekuensi serius seperti pengangguran atau putus sekolah.

BACA JUGA:Manfaat Nonton Film Komedi untuk Menjaga Kesehatan Mental

BACA JUGA:8 Cara Menjaga Kesehatan Mental Anak dalam Keluarga Broken Home, Tips dan Strategi Penting

Selain itu, masalah keuangan juga seringkali muncul akibat penyalahgunaan zat-zat terlarang. Biaya yang dikeluarkan untuk membeli narkoba dapat mengakibatkan kesulitan dalam memenuhi kebutuhan dasar sehari-hari. 

Pecandu narkoba juga cenderung terlibat dalam perilaku merugikan secara finansial, seperti pinjaman uang yang tidak terbayar atau penjualan aset untuk memenuhi kebutuhan obat-obatan terlarang.

Tidak hanya itu, penyalahgunaan zat-zat terlarang juga dapat membawa individu pada risiko hukum yang serius. Tindakan ilegal yang terkait dengan narkoba, seperti kepemilikan atau penyalahgunaan, dapat menghadapkan mereka pada proses hukum.

2. Menyebabkan Kematian

Salah satu bahaya paling menakutkan dari penyalahgunaan zat-zat terlarang adalah risiko kematian yang tinggi. Penyalahgunaan narkoba dapat menyebabkan sejumlah masalah serius, termasuk akhir tragis berupa kematian.

BACA JUGA:Tips Menjaga dan Memperbaiki Kesehatan Mental

BACA JUGA:Rajin Berolahraga: Tanda Kesehatan Mental Anda Baik 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: