Diduga Lakukan Perzinahan, Perangkat Desa di Wlahar Wangon Di Geruduk Puluhan Ibu-Ibu

Diduga Lakukan Perzinahan, Perangkat Desa di Wlahar Wangon Di Geruduk Puluhan Ibu-Ibu

Ibu-ibu di Wlahar saat menggeruduk balai desa, Selasa (5/3/2024). -ISTIMEWA-

BANYUMAS, RADARBANYUMAS.CO.ID - Puluhan ibu-ibu menggeruduk balai Desa Wlahar Kecamatan Wangon Kabupaten BANYUMAS, Selasa (5/3/2024). 

Warga menggeruduk balai desa menuntut dua perangkat desa berinisial H dan E yang diduga selingkuh agar segera dicopot atau dipecat. 

Terlihat warga yang berdatangan tersebut juga menempelkan beberapa tulisan di aula desa dengan kalimat "Tontonan disit tuntunan", "mudun siki", "zina lebih kejam dari nginum ciu", dan "raine ayu atine bosok".

BACA JUGA:Waspada Cuaca Ekstrem, Berpotensi Terjadi Banjir dan Tanah Longsor di Cilacap

Kartini, salah satu ibu-ibu mengatakan, agar H dan E diberhentikan atau dicopot karena telah mencoreng nama desa Wlahar.

"Tadi sudah dibahas dengan pak camat, tapi karena pak kades sedang sakit beliau tidak bisa hadir sehingga pak camat nanti akan rembugan dengan kades," katanya.

Sebelumnya menurutnya, dugaan perselingkuhan tersebut ramai dibicarakan, karena keduanya pernah digerebek oleh warga di sebuah kontrakan di desa Jambu pada Sabtu (2/3/2024) pukul 02.00 WIB dini hari. 

BACA JUGA:Kabupaten Cilacap Kembali Raih Penghargaan Adipura

Dan dengan adanya aksi warga tersebut, Forkompimcam kemudian melakukan mediasi dengan warga. Akan tetapi keinginan warga agar kedua perangkat tersebut dicopot belum mendapatkan jawaban. 

"Nanti dulu, nanti dulu ini belum selesai," singkat Camat Wangon, Dwiyono sembari menuju kedalam mobil dinasnya. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: