TPST Sumpiuh Ditambah Mesin Pencacah Plastik

TPST Sumpiuh Ditambah Mesin Pencacah Plastik

Karyawan UPKP Wilayah Sumpiuh mengoperasikan mesin cacah plastik di TPST Sumpiuh, Selasa (27/2/2024).-Fijri Rahmawati/Radar Banyumas-

BANYUMAS, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST) Sumpiuh memperoleh tambahan fasilitas mesin pencacah plastik. Mesin sudah beroperasi mulai 17 Februari lalu.

Sekretaris Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) TPST Sumpiuh, Aris Widarto menyampaikan, hasil cacahan plastik sementara ini rata-rata 1,5 kubik per hari. Namun, angka itu belum dapat dijadikan acuan.

"Operasional mesin cacah masih baru, jadi belum terlihat mengurangi volume sampah plastik secara signifikan," kata Aris, Selasa (27/2/2024).

Plastik yang masuk mesin pencacah dalam kondisi kering. Apabila masih basah mengakibatkan mesin mengalami macet. Oleh karena itu, plastik basah dihamparkan terlebih dahulu.

BACA JUGA:Trotoar di Kawasan Jalan Bung Karno Ditata, DPU Pasang Paving Blok Plastik

BACA JUGA:Modal Botol Plastik Bekas, Ampuh Menekan Perkembangan Nyamuk

Aris menyebutkan, dengan adanya mesin cacah di TPST Sumpiuh, sementara ini telah mengurangi volume plastik di ruangan atau hanggar. Karena setelah dicacah, plastik menjadi lebih ringkas.

"TPST Sumpiuh sudah mengirim hasil cacahan plastik satu truk ke koperasi KSM," imbuh Aris.

Terpisah, Kepala Unit Pengelola Kebersihan dan Pertamanan (UPKP) Wilayah Sumpiuh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Banyumas, Titien Isnaeni menyampaikan, tenaga untuk operasional mesin cacah plastik dari UPKP.

"Penambahan mesin cacah plastik ke TPST Sumpiuh untuk menuju mandiri," kata Titien. (fij)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: