Melepas Penat dengan Keindahan Sendang Bidadari Baturraden yang Instagramable

Melepas Penat dengan Keindahan Sendang Bidadari Baturraden yang Instagramable

Sendang Bidadari adalah spot wisata di Baturraden yang sangat cocok untuk melepas penat dan bermeditasi-Instagram: @ilhamteguhs-

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Baturraden merupakan sebuah surga tersembunyi yang berada di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. B

aturraden menyuguhkan lebih dari sekadar pemandangan alam yang memesona. Salah satu dari banyaknya daya tarik utamanya adalah Sendang Bidadari, sebuah tempat yang dianggap sebagai titik energi positif dan tempat healing yang menenangkan.

Keindahan Sendang Bidadari

Sendang Bidadari merupakan salah satu spot wisata yang berada di lokawisata Curug Telu Baturraden. Sendang Bidadari adalah ceruk yag berada dibawah Curug Lawang. Ceruk ini terbentuk dari batuan-batuan gunung berapi, oleh karena itu untuk mencapai Sendang Bidadari kita harus melewati semacam pintu masuk besar dari batu.

BACA JUGA:Curug Jenggala, Air Terjun Indah di Baturraden

BACA JUGA:Curug Tirta Sela, Surga Tersembunyi di Baturraden untuk Ngechill dan Healing

Sendang ini dinamai Bidadari karena memiliki air yang jernih dan indah yang berasal langsung dari keren Gunung Slamet. Sendang ini juga dikelilingi oleh pahatan bebatuan alam membentuk sebuah kubah yang sangat indah.

Selain itu keberadaan Sendang yang tersembunyi karena tertutup oleh kubah bebatuan, membuat masyarakat setempat menamainya Bidadari karena mereka menganggap Sendang ini adalah tempat mandi para Bidadari dari kahyangan.

Wisata yang Sangat Cocok untuk Bermeditasi Melepas Penat

Dengan kegiatan sehari-hari yang sibuk, Sendang Bidadari di Baturraden memberikan peluang untuk melarikan diri sejenak dari rutinitas dan menemukan ketenangan batin. Menghabiskan waktu di sini tidak hanya memberikan kesempatan untuk menikmati keindahan alam, tetapi juga sebagai sarana untuk menyembuhkan diri dari stres dan kelelahan.

BACA JUGA:Menjelajahi Keindahan Taman Panemon, Destinasi Wisata Menyenangkan di Kabupaten Banyumas

BACA JUGA:Berwisata Sambil Kulineran dari Sungai Serayu di KPK Coffee

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: