Lahan Kosong di Pemukiman Padat di Jalan Gatot Subroto Cilacap Terbakar

Lahan Kosong di Pemukiman Padat di Jalan Gatot Subroto Cilacap Terbakar

Petugas pemadam berupaya melakukan pemadaman lahan kosong yang terbakar di Jalan Gatot Subroto Cilacap dibantu oleh para relawan dan warga sekitar, Jumat (15/12/2023).-UPT Damkar Cilacap Untuk Radarmas-

CILACAP, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Sebuah lahan kosong seluas 100 Meter Persegi di Jalan Gatot Subroto masuk Kelurahan Gunungsimping, Kecamatan CILACAP Tengah, Kabupaten CILACAP, terbakar pada Jumat (15/12/2023) sekitar pukul 11.00 WIB.

Salah satu saksi di lokasi kejadian mengatakan, melihat kobaran api sekitar pukul 10.30. Khawatir merambat ke pemukiman dan pertokoan, saksi segera menghubungi Pos Damkar.

"Lokasi kebakaran lahan tepat berada di lingkungan padat penduduk. Kita segera kirim petugas jaga Pos Damkar Cilacap," kata Kepala UPT Damkar Cilacap Supriyadi kepada Radarmas.

Sebanyak 4 personil Pos Damkar Cilacap dibantu 6 orang relawan dan 2 orang linmas segera melakukan pemadaman, menggunakan 1 aArmada mobil pemadam kebakaran berkapasitas 3.000 liter air.

BACA JUGA:Akhirnya, Pasar Kroya Cilacap Dibongkar

BACA JUGA:PT KAI Minta Baliho Caleg atau Parpol yang Terpasang di Tanah Milik PT KAI Segera Diturunkan

"Kurang dari 30 menit kobaran api berhasil dipadamkan dan dilanjutkan dengan pendataan," lanjut Supriyadi.

Penyebab kebakaran, diduga api dari pembakaran ilalang yang sedang dibersihkan oleh pemilik lahan merambat mengenai rerumputan lain hingga meluas.

"Pemilik lahan sedang membersikan lahan kosong tersebut, lalu membakar ilalang. Tapi karena angin kencang serta cuaca panas, kobaran api meluas hingga membakar sebagian besar lahan," terangnya.

Sebagai prosedur tetap disosialisasikan aplikasi Satkartaru SIAP beserta cara penggunaannya serta membagikan nomor pos damkar kepada masyarakat. (jul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: