Kerap Semrawut, Dinhub Pembinaan Parkir Kutasari

Kerap Semrawut, Dinhub Pembinaan Parkir Kutasari

Minim : Lahan parkir di wilayah Kutasari kerap memicu semrawut. -Amarullah doc/radarmas-

PURBALINGGA,RADARBANYUMAS.DISWAY.ID- Maraknya parkir tepi jalan umum di Pusat pemerintah Kecamatan Kutasari, menjadikan juru parkir (jukir) tidak asal-asalan.Terutama soal lahan parkir yang minim, penataan kendaraan parkir dan unsur lainnya.

Hal itu terungkap saat Dinas Perhubungan Kabupaten Purbalingga turun ke Kutasari, Rabu 29 November 2023. Para jukir dikumpulkan pembinaan oleh jajaran Dinhub Purbalingga. Pihaknya menilai Kutasari, terutama dekat pasar, parkirnya sangat semrawut. 

Pada kesempatan pembinaan pada jukir se Purbalingga, Sunarno mengakui harus ada pembenahan dan ketertiban dalam penataan parkir kendaraan di tepi jalan.

Lalu pemakaian seragam baju parkir harus digunakan sebagai identitas jukir.

BACA JUGA:Jalan Jensoed Purbalingga Tetap Merajai Setoran Parkir, Ini Faktanya

BACA JUGA:Sejumlan Tukang Parkir di Purbalingga Didatangi Polisi, Ada Apa?

Pihaknya juga telah menekankan agar jukir menjalankan tugasnya sepenuh hati. Seiring Sehingga tidak terjadi kecelakaan. Dinas secara tegas mengatakan, melarang- adanya jual beli lahan lokasi parkir.

"Jangan lupa , saya ingatkan kewajiban setoran parkir ke pemda harus lunas pemda sebelum thun anggaran 2023 berakhir," kata dia. 

Sutrisno, salah satu warga Kutasari mengaku kerap mengalami kemacetan di pertemuan antara pertigaan di sisi Pasar dengan pertigaan depan toko modern. Lalu di sisi sebaliknya sering tersendat. Bahkan jika pagi dan siang saat aktifitas perkantoran dan sekolah, jalanan semakin tersendat.

“Warga berharap pasar segera ditangani dan dibenahi. Minimal bisa memiliki lahan parkir yang lebih memadai. Sehingga tidak menggunakan jalan utama. Kalau memungkinkan, dipindah saja,” ungkap wiraswasta ini. (amr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: