Car Free Day di Alun-Alun Purwokerto Bisa Dimulai Januari Tahun Depan

Car Free Day di Alun-Alun Purwokerto Bisa Dimulai Januari Tahun Depan

Dalam rapat pembahasan penyelenggaraan Car Free Day (CFD) oleh Forum LLAJ di Dishub hari ini, Senin (27/11), disepakati CFD baru bisa dimulai Januari tahun depan.-YUDHA IMAN PRIMADI/RADARMAS-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Hari ini, Senin (27/11) kembali dilaksanakan pembahasan penyelenggaraan Car Free Day (CFD) di Alun-Alun PURWOKERTO oleh Forum Lalu Lintas Angkutan Jalan (LLAJ). Kesepakatannya untuk CFD bisa dimulai Januari tahun depan.

Kepala Bidang Lalu Lintas Dinas Perhubungan Banyumas Arif Akhmadi mengatakan, CFD di Alun-Alun Purwokerto kembali dibahas hari ini (Senin) di ruang Graha Dinas Perhubungan Banyumas dengan kesepakatan CFD bisa dimulai Januari tahun depan.

"Bulan ini dan akhir tahun belum bisa dimulai. Banyaknya kegiatan diakhir tahun jadi salah satu pertimbangan," katanya ditemui Radarmas, Senin (27/11/2023).

Arif menjelaskan, untuk pengaturan lalu lintas CFD, penutupan jalan direncanakan mulai dari SMP Negeri 1 dan di depan Alun-Alun Purwokerto dengan jam pelaksanaan CFD mulai pukul 05.00 hingga 08.00 WIB setiap akhir pekan. Disinggung terkait peruntukan ruang dalam CFD dalam masa kampanye yang dimulai pekan ini ditegaskannya CFD wajib bebas dari segala kegiatan berbau politik.

BACA JUGA:Beredar di Medsos Remaja Konvoi Bawa Sajam dan Petasan di Cilongok

BACA JUGA:Pupuk Palsu Gegerkan Warga Watuagung Banyumas

"Sudah jelas di Jalan Jenderal Sudirman Purwokerto termasuk daerah yang wajib bebas atribut. CFD diperuntukkan sebagai ruang untuk berkumpul antar warga hingga berolahraga," terang dia.

Adapun untuk vakumnya CFD di Ajibarang, dirinya tidak mengetahui persis. Hanya pihaknya pernah menerima surat permohonan penggunaan jalan di depan Kantor Kecamatan Ajibarang untuk CFD.

"Karena di depan Kecamatan Ajibarang merupakan jalan nasional, surat kami teruskan ke provinsi," pungkas Arif. (yda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: