Operasi SAR Sempat Ditutup, Nelayan Cilacap yang Hilang di Pantai Bunton Ditemukan di Perairan Lengkong

Operasi SAR Sempat Ditutup, Nelayan Cilacap yang Hilang di Pantai Bunton Ditemukan di Perairan Lengkong

Tim SAR Gabungan saat mengevakuasi jenazah nelayan CIlacap yang tenggelam di Pantai Bunton, dan ditemukan Senin (16/10/2023).-Basarnas untuk Radarmas-

CILACAP, RADARBANYUMAS.DISWAy.ID – Basarnas Kantor SAR Cilacap menerima informasi dari Potensi SAR terkait adanya penemuan jenazah di Perairan Lengkong, Kabupaten Cilacap, Senin (16/10/2023).

Kepala Kantor SAR Cilacap, Adah Sudarsa mengatakan, setelah berkoordinasi dengan unsur terkait, pihaknya melakukan evakuasi terhadap jenazah tersebut, dan langsung membawa ke RSUD Cilacap untuk melakukan identifikasi. 

"Setelah dilakukan uji forensik oleh petugas berwenang, jenazah tersebut teridentifikasi atas nama Marto Miardi (61) warga Desa Lengkong, Kelurahan Mertasinga, Kecamatan Cilacap Utara, yang dinyatakan hilang pada Senin (9/10/2023)," katanya.

Adah mengatakan, operasi SAR sempat ditutup lantaran pada hari ke tujuh, tepatnya Senin (16/10/2023), pada proses pencarian tidak ditemukan tanda-tanda korban tenggelam. Namun, pihaknya mendapatkan laporan adanya penemuan jenazah tersebut.

BACA JUGA:Lima Hari Hilang, Nelayan Cilacap Belum Ditemukan, Tim Sar Lakukan Penyisiran di Tiga Titik

BACA JUGA:Pencarian Nelayan Cilacap Pencari Ubur-Ubur yang Hilang di Pantai Bunton, Ditutup

"Jarak penemuan 4,2 nautical mill dari lokasi kejadian. Operasi SAR sudah ditutup pada hari ke tujuh, namun dibuka dan ditutup lagi," ujar Adah.

Pemberitaan sebelumnya, Minggu (08/10/2023) korban pergi melaut untuk mencari ubur-ubur. Namun, Senin (9 Oktober 2023) pagi, di sekitar Pantai Bunton hanya ditemukan perahu miliknya yang sudah pecah tanpa mesin. Sehingga dilakukan pencarian oleh Tim SAR Gabungan.

'Dengan telah dievakuasinya korban, maka operasi SAR dinyatakan selesai. Seluruh unsur yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing-masing dengan ucapan terimakasih," pungkas Adah. (ray)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: