Resep Soto Ayam Lamongan, Kuliner Kuah Segar dari Jawa Timur

Resep Soto Ayam Lamongan, Kuliner Kuah Segar dari Jawa Timur

Kesegaran Kuliner Soto Ayam Lamongan-masakapahariini-

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID- Ada banyak sekali kuliner yang berjenis sup di Jawa Timur yang enak. Seperti Rawon yang terkenal dengan ci ri khas kuah gelapnya.

Selain Rawon, ada lagi kuliner yang berkuah yang tidak kalah enaknya dengan rawon, yaitu Soto Ayam Lamongan. Soto Ayam Lamongan yang berasal dari Jawa Timur ini sangat terkenal dengan kuahnya yang gurih dan menyegarkan.

Sama hal nya dengan rawon, Kuah Soto Ayam Lamongan yang khas berwarna kuning bercita rasa gurih dan sangat menyegarkan ketika cuaca panas seperti saat ini. Menu ini sangat enak ketika dihidangkan dengan nasi, sambal, dan koya (remukan kerupuk udang).

Ternyata rahasia kelezatan Soto Lamongan Ayam, terutama kuahnya yang berwarna kuning, ada di Kunyit bakarnya. Itu yang menyebabkan aroma dan warna kuah nya menjadi khas sekali di Soto Ayam Lamongan.

BACA JUGA:Rekomendasi Kuliner Khas Thailand yang Kini Ada di Purwokerto

 

BACA JUGA:Sate Martawi, Kuliner Cilacap Menggoda Selera!

Ada banyak sekali tempat makan yang menyediakan kuliner Soto Ayam Lamongan, kamu bisa jumpai sentral-sentral food, dan di kedai Soto Ayam Lamongan.

Ada juga Kuliner yang sangat terkenal di Surabaya. Seperti Soto Ayam Lamongan Cak Har yang berada di jalan Dr. Ir H. Soeakarno Nomor 220, Semolowaru, Sukolilo, Kota Surabaya. Soto Ayam Lamongan Cak Kan berada di Jalan Raya Prapen, Panjang Jiwo, Tenggilisi Mejoyo, Kota Surabaya.

Soto Ayam Lamongan Cak No yang berada di Jalan Dharmawangsa Nomor 59, Airlangga, Gubeng, Kota Surabaya. Dan masih banyak tempat kuliner Soto Ayam Lamongan lainnya yang ada di Surabaya.

Harga kuliner Soto Ayam Lamongan biasanya dijual dengan harga kisaran Rp.15.000 sampai Rp 18.000 saja.

BACA JUGA:Resep Lontong Balap, Kuliner Khas Surabaya yang Jualannya Sambil Lari

 

BACA JUGA:Serba-Serbi Jenang Jaket, Kuliner Legit Khas banyumas

Agar kamu tidak kepo rasanya, kamu bisa masak di rumah. Resep dan cara memasak Soto Ayam Lamongan akan dijabarkan di sini.

Resep Soto Ayam Lamongan

Yuk, ikutin resep Kuliner Soto Ayam Lamongan :

Bahan

1 ekor ayam kampung 

2.5 L air

5 lembar daun jeruk

1 sdt garam

1sdt gula pasir

2 sdm kecap manis

2 batang serai, memarkan

2 cm lengkuas, memarkan

2 sdm minyak, untuk menumis

300 ml minyak, untuk menggoreng

BACA JUGA:Rawon Daging, Sup Terenak di Dunia, Mengalahkan Ramen dari Jepang

 

BACA JUGA:Brekecek Pathak Cilacap, Kuliner Menggugah Selera!

Bumbu halus

12 butir bawang merah

8 siung bawang putih

2 cm jahe

2 cm kunyit bakar

4 butirkemiri

1 sdm bawang putih goreng

1 sdm bawang merah goreng

BACA JUGA:Gudeg Bu Anik Pasar Wage, Kuliner Gudeg Asli Banyumas, Cek Menu dan Harganya

 

BACA JUGA:Besok, PSCS Cilacap Main di Kandang Persekat Tegal, Targetkan Curi 3 Poin

Bumbu pelengkap

50 g suun kering, seduh air hangat, tiriskan

2 bbuah tomat, potong kasar

2 batang daun seledri, cincang halus

3 butir telur ayam rebus, lalu iris bagi 2

200 g kol, iris halus

Sambal rawit

Cara membuat

1. Dalam panci, rebus air dan ayam dengan api kecil. Masak hingga ayam matang dan lunak. Saring kaldu dan sisihkan ayam dan kaldunya.

2. Panaskan minyak, goreng ayam hingga kecokelatan. Setelah matang, Suwir-Suwir.

3. Dalam panci, rebus kembali kaldu hingga mendidih.

4. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, serai, lengkuas, dan daun jeruk hingga harum

5. Tuang tumisan bumbu, garam, gula, dan kecap bango ke dalam rebusan kaldu. Lalu masak hingga mendididh

6.  Tata bahan pelangkap di mangkuk, beri suwiran ayam, lalu siram dengan kuah soto.

Kuliner Soto Ayam Lamongan ini sangat enak ketika dihidangkan selagi hangat, dijamin bakal bikin nagih.. Kalau kamu ingin praktis dan ingin beli saja tapi malas keluar rumah, Kuliner Soto Ayam Lamongan ini sudah tersedia di berbagai aplikasi layanan online seperti go-food, grabfood, dan shopee food. Jadi kalian bisa menikmati Soto Lamongan tanpa harus keluar rumah. (raf)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: