Cara dan Syarat Kredit Mobil Bank BRI, Sangat Diuntungkan!
Cara dan Syarat Kredit Mobil Bank BRI-Maybank-
RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Punya mobil pribadi telah menjadi impian bagi setiap orang demi memenuhi hasrat prestise nya. Namun harganya yang mahal membuat banyak orang memanfaatkan program kredit mobil agar dapat dengan cepat memilikinya. Karena itulah banyak sekali yang menanyakan tentang bagaimana cara dan syarat kredit mobil di Bank BRI.
Kredit mobil merupakan produk pembiayaan dari bank atau lembaga keuangan dan memiliki target nasabah yang hendak membeli mobil secara cepat. Produk ini tergolong Kredit Pemilikan Mobil (KPM) yang jadi alternatif pembiayaan untuk mendapatkan mobil baru maupun bekas.
Adapun perjanjian umum KPM melibatkan dua pihak yakni pemberi pinjaman atau kreditur menyetujui permohonan pinjaman dari nasabah atau debitur yang digunakan untuk membeli mobil.
Berikut informasi mengenai cara dan syarat kredit mobil Bank BRI yang telah Radarmas rangkum dari berbagai sumber;
BACA JUGA:Apa itu Komponen Kredit Mobil? Berikut Penjelasannya Agar Tidak Gagal Paham!
BACA JUGA:Cara Kredit Mobil Impian Kamu Melalui Bank Mandiri, Banyak Keuntungannya !
Cara Kredit Mobil Bank BRI
Silakan kalian datang ke kantor Bank BRI terdekat dengan membawa persyaratan yang diperlukan. Ambil nomor antrean untuk loket Customer Service.
Sampaikan kepentingan kalian kepada CS Bank BRI bahwa kalian hendak mengajukan kredit mobil melalui layanan KKB BRI. Nantinya CS akan menjelaskan secara lengkap mengenai syarat dan ketentuan KKB BRI.
Kalian akan diminta untuk mengisi formulir pengajuan kredit. Berikutnya syarat yang kalian bawa diserahkan kepada bersama dengan formulir yang sudah terisi lengkap.
Selanjutnya kalian akan diminta untuk menunggu kabar dari pihak BRI mengenai diterima atau tidaknya pengajuan. Jika disetujui, kalian akan dihubungi pihak BRI melalui nomor handphone yang diserahkan.
Tahapan finalnya, kalian akan diminta untuk datang ke kantor BRI untuk proses perjanjian kredit dan pencairan dana.
BACA JUGA:Tips Mudah Mengajukan Kredit Mobil agar Langsung Lolos
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: