5 Kisah Mistis di Balik Keindahan Gunung Slamet, Bikin Merinding!

5 Kisah Mistis di Balik Keindahan Gunung Slamet, Bikin Merinding!

5 Kisah Mistis di Balik Keindahan Gunung Slamet, Bikin Merinding -Website https://kabarabsensi.blogspot.com/-

RADARBANYUMAS.DISWAY.IDGunung Slamet adalah Gunung tertinggi di Jawa Tengah yaitu memiliki ketinggian 3.428 meter diatas permukaan laut.

Gunung Slamet masuk ke dalam wilayah Kabupaten Banyumas, Kabupaten Purbalingga, Kabupaten Pemalang, Kabupaten Brebes dan Kabupaten Tegal.

Di balik keindahan Gunung Slamet ternyata menyimpan banyak kisah mistis dan mitos yang bikin merinding.

Gunung Slamet juga dipercaya masyarakat sekitar mempunyai gerbang untuk menuju kerajaan gaib. Gerbang ini dipercaya bisa membawa orang tersesat pada dimensi lain dan tidak akan pernah kembali. 

BACA JUGA:4 Fakta yang Menarik dari Keindahan Gunung Bromo atau Gunung Brahma di Jawa Timur

BACA JUGA:10 Rekomendasi Gunung di Jawa Tengah Bagi Kamu yang Hobi Mendaki

Nah, berikut ini ada beberapa kisah mistis di balik keindahan Gunung Slamet yang bikin merinding. Diantaranya yaitu:

1. Kisah Mistis Gerbang Gaib


Gunung Slamet -website https://theextinctionprotocol.wordpress.com/-

Gerbang gaib berada pada jalur pendakian Bambangan dan tidak jauh dari Pos Samarantu, disana ada dua pohon besar yang mirip seperti sebuah pintu gerbang. 

Pohon ini dipercaya sebagai gerbang gaib menuju kerajaan pada dimensi lain. Pendaki yang kurang beruntung akan disasarkan dan konon katanya tidak akan pernah bisa kembali lagi. 

Akan tetapi, jalur ini tetap digunakan sebagai jalur utama pendakian karena jalur ini adalah rute terdekat untuk menuju puncak Gunung Slamet.

Untuk mengantisipasi terjadinya hal yang tidak baik, Para pendaki di himbau untuk tetap berhati – hati saat melewati jalur ini. 

BACA JUGA:Ada Ojek Ke Jalur Pendakian Gunung Slamet, Segini Tarifnya

BACA JUGA:Tak Kantongi Surat Sehat, Pendaki Gunung Slamet Wajib Tandatangani Pernyataan

2. Manusia Kerdil 

Selain gerang gaib, selanjutnya ada manusia kerdil. Manusia kerdil konon katanya adalah para pendaki Gunung Slamet yang tidak bisa kembali dan mereka kehilangan naluri sebagai manusia karena terlalu lama di atas Gunung Slamet sehingga bertingkah seperti binatang. 

Manusia kerdil takut terhadap keberadaan manusia, akan tetapi mereka sering mengambil makanan di tenda para pendaki yang sedang bercamping. 

3. Kisah Mistis Pasar Setan 

Seperti di Gunung Merapi, Gunung Slamet juga konon katanya ada pasar tempat jual beli para makhluk gaib. Pasar setan terletak di punggung Gunung Slamet. 

Ketika melewati pasar setan para pendaki akan mendengar suara angin yang cukup kencang. Masyarakat mempercayai bahwa suara tersebut adalah suara para makhluk gaib yang sedang bertransaksi di pasar setan.

BACA JUGA:Bahaya Gunung Api Dieng Banjarnegara dari Kawah Timbang di Dataran Tinggi

BACA JUGA:Tradisi Khas dari Banyumas, Ritual Cowongan untuk Memanggil Hujan

4. Kisah Mistis di Pos Samarantu

Pos samarantu yaitu terletak di Pos 4 pada jalur pendakian Gunung Slamet. Di pos ini para pendaki dilarang beristirahat apalagi mendirikan tenda. 

Pos Samarantu konon katanya adalah salah satu pos pendakian paling angker karena banyak makhluk gaib penunggu yang jahil. 

Asal mula nama ‘Samarantu’ yaitu berasal dari Bahasa Jawa yang mempunyai arti yaitu ‘Awas Ada Hantu’. 

Ketika melewati pos samarantu para pendaki akan merasakan suasana yang bikin merinding.

BACA JUGA:Museum Jenderal Soesilo Soedarman, Museum Tersembunyi di Kabupaten Cilacap

BACA JUGA:Berkunjung ke Banyumas? Wajib Cobain Makanan Khas Banyumas Ini!

5. Kisah Mistis Tugu Surono 

Surono adalah seorang pendaki yang berhasil mencapai puncak Gunung Slamet. Akan tetapi waktu sampai di atas, Surono meninggal dunia tanpa sebab yang jelas. 

Oleh sebab itu, dibuatlah tugu untuk mengenang sosok Surono di puncak Gunung Slamet. Dan diberi nama ‘Tugu Surono’. 

Nah itulah 5 kisah mistis di balik keindahan Gunung Slamet, yang bikin merinding. 

Terlepas benar tidaknya, hal tersebut bisa dijadikan sebagai tanda pengingat untuk para pendaki yang akan melakukan pendakian ke Gunung Slamet agar lebih waspada dan berhati-hati. 

Semoga bisa menambah pengetahuan kamu! (kia)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: