Situ Tirta Marta, Jernihnya Mata Air Gunung Slamet di Purbalingga

Situ Tirta Marta, Jernihnya Mata Air Gunung Slamet di Purbalingga

Wisata alam di Purbalingga, Situ tirta marta-Atourin-

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Purbalingga menjadi kota yang bertetangga dengan Purwokerto. Purwokerto dan Purbalingga juga berletak tak jauh dari gunung Slamet.

Purwokerto memiliki banyak wisata alam yang berpusat di daerah Baturraden. Tak hanya Purwokerto, Purbalingga juga memiliki beberapa wisata alam yang adem dan sejuk. Salah satunya adalah wisata alam air Situ Tirta Marta.

Telaga Situ Tirta Marta merupakan wisata alam air yang berasal dari mata air langsung dari Gunung Slamet. Situ Tirta Marta menjadi wisata alam yang memberikan pengalaman berenang berbeda dari wisata alam lainnya. Kamu akan dibuat takjub dengan jernihnya air yang ada di kolam telaga Purbalingga satu ini.

Saking jernihnya air di kolam telaga Situ Tirta Marta, kamu bisa melihat dasar kolam telaga dengan jelas. Kolam telaga ini sering dijadikan spot foto underwater oleh pengunjung, karena hasil foto yang instagramable dan cocok untuk berfoto ria.

BACA JUGA:Kutabawa Flower Garden, Wisata Purbalingga yang Cocok Untuk Menenangkan Pikiran

BACA JUGA:5 Wisata Kolam Renang Purbalingga: Ada Yang Di Tengah Hutan Pinus!

Berenang di kolam telaga Situ Tirta Marta di Purbalingga memberikan sensasi berenang yang berbeda dan anti mainstream. Wisata alam ini juga selalu ramai dikunjungi oleh semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Berikut ringkasan ulasan tentang Situ tirta marta yang bisa kamu jadikan referensi buat liburan di akhir pekan ini bersama teman-teman atau keluarga.

Lokasi Situ tirta marta

Wisata alam situ tirta marta beralamatkan di Dusun I, Desa Karangcegak, Kecamatan Kutasari, Kabupaten Purbalingga, Provinsi Jawa Tengah.

Jam operasional situ tirta marta

Wisata alam situ tirta marta buka setiap hari Senin sampai hari Minggu. Jam operasional situ tirta marta mulai dari jam 08.00 WIB s.d. 17.00 WIB.

Harga tiket masuk situ tirta marta

Harga tiket masuk ke situ tirta marta dibandrol dengan harga yang miring, yaitu Rp. 5.000 saja per orangnya. ditambah dengan biaya parkir Rp. 2.000 untuk kendaraan bermotor dan Rp. 5.000 untuk kendaraan mobil.

BACA JUGA:5 Wisata Murah di Purbalingga, Sangat Indah dan Edukatif!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: