Pangkas Jarak, Empat Jamaah Haji Lansia Turun di Pendopo Kecamatan Sumpiuh
Keluarga menyambut haru kepulangan jamaah haji, Kamis (27/7) di komplek Pendopo Kecamatan Sumpiuh.-Satpol PP untuk Radarmas-
BANYUMAS, RADAR BANYUMAS - Empat orang jemaah haji asal Sumpiuh dan Kemranjen kloter 72 sedianya turun di GOR Satria, Purwokerto Kamis (27/7). Namun, dengan pertimbangan faktor usia, dialihkan ke komplek Pendopo Kecamatan Sumpiuh.
Koordinator Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Banyumas wilayah Eks Kawedanan Sumpiuh, Tibyan menuturkan, karena jemaah haji tersebut sudah berusia lanjut maka dimintakan turun di komplek kantor Kecamatan Sumpiuh.
"Supaya jamaah haji yang sudah lanjut usia, jarak pulangnya menjadi lebih dekat," kata Tibyan.
Tibyan menjelaskan, setibanya di Pendopo Kecamatan Sumpiuh ke empat jamaah haji dalam kondisi sehat semua. Kepulangan empat jeemaah haji disambut haru oleh keluarga yang menjemput.
Sementara itu, untuk tiga kloter jamaah haji yakni 74, 75, dan 76 direncanakan pulang pada Jumat (28/7). Masing-masing kloter tiba di Pendopo Kecamatan Sumpiuh dengan jadwal jam berbeda.
"Peraturan hanya satu keluarga penjemput jemaah haji yang diperbolehkan masuk ke pendopo, masih tetap berlaku," terang Tibyan.
BACA JUGA:327 Jemaah Haji Tiba Dengan 8 Bus, Komplek Pendapa Dipenuhi Isak Haru
Peraturan tersebut agar lokasi pemulangan jemaah haji tertib. Bagi keluarga jamaah haji yang ingin ikut menjemput bisa menunggu di luar gerbang. (fij)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: