Cilacap Potensial Penghasil Ikan, Tetapi Angka Konsumsi Ikan Masih Rendah
Pj Bupati Cilacap, Yunita Dyah Suminar saat memantau kegiatan PKK Cilacap-Humas Pemkab Cilacap untuk Radarmas-
CILACAP, RADARBANYUMAS.CO.ID - Kabupaten Cilacap yang lokasinya merupakan daerah perairan yang merupakan daerah penghasil ikan, justru tingkat konsumsi ikan masih renadah.
Pemkab Cilacap terus berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mengkonsumsi ikan-ikan lokal. Hal itu juga menjadi salah satu dalam upaya penanganan stunting di Kabupaten Cilacap.
Pj Bupati Cilacap, Yunita Dyah Suminar menyampaikan, Angka Konsumsi Ikan (AKI) di Kabupaten Cilacap pada tahun 2022 sebesar 30,35 kilogram/kapita/tahun. Di mana angka tersebut masih di bawah provinsi dan nasional.
BACA JUGA:Bimbingan Rohani Pasien Rawat Inap Aktif Kembali Setelah Terhenti karena Pandemi Covid-19
"Angka kita masih di bawah angka konsumsi ikan Provinsi Jawa Tengah dan Nasional yaitu 37,22 kg/kapita/tahun dan 56,48 kg/kapita/tahun. Padahal Cilacap merupakan salah satu penghasil ikan," kata dia.
Pemkab Cilacap menargetkan setinggi-tingginya untuk masyarakat mengkonsumsi ikan. Dengan mendorong dan menggalakkan gemar makan ikan di Kabupaten Cilacap.
"Ikan itu memiliki nilai gizi dan sangat bermanfaat bagi kecerdasan anak. Jadi melalui banyak cara baik dari tim PKK, Dinas terkait, bisa menyosialisasikan dan menyebarluaskan informasi kemasyarakatan agar gemar makan ikan," katanya.
BACA JUGA:379 Sapi Kurban di Banyumas Terjangkit Cacing Hati, Dinnakkan: Sudah Dipisahkan dan Dibuang
Sementara itu, Plt Kepala Dinas Perikanan Cilacap, Indaro mengatakan, Kabupaten Cilacap memiliki potensi untuk pengembangan perikanan, baik darat maupun laut.
"Salah satu potensinya adalah sidat. Kita sidat sudah tersebar di Kabupaten Cilacap mulai dari wilayah timur hingga barat. Seperti di Kedungreja. Disana sangat potensial bahkan ekspor," katanya.
Indarto menjelaskan, sidat sendiri memiliki banyak manfaat gizi dimana hampir semua bagiannya dapat diolah dan bagus untuk pertumbuhan anak. Sehingga diharapkan potensi perikanan di Cilacap bisa dimanfaatkan untuk pertumbuhan ekonomi di Cilacap. (ray)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: