Kabakaran Pabrik Kerupuk di Banjarnegara Meludeskan Bangunan Pabrik

Kabakaran Pabrik Kerupuk di Banjarnegara Meludeskan Bangunan Pabrik

Tim pemadam kebakaran Banjarnegara saat melakukan pemadaman api di Pabrik Kerupuk di Desa Blambangan, Kecamatan Bawang Banjarnegara. -Pujud Andriastanto/Radar Banyumas-

BANJARNEGARA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Kebakaran terjadi di Pabrik kerupuk di Desa Blambangan, Kecamatan Banjarnegara. Kejadian tersebut terjadi pada Senin (1/5) pukul 23.00 WIB.

Meskipun kebakaran pabrik kerupuk di Banjarnegara meludeskan bangunan pabrik, tetapi tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. Kerugian yang dialami pemilik pabrik kerupuk ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Kebakaran pabrik kerupuk di Banjarnegara menimpa rumah dan pabrik pembuatan kerupuk, milik Esa Muhammad dan Yorda Yunita. Saat itu, korban sedang bersantai di rumahnya, sekira pukul 23.00 WIB.

Pemilik rumah mendengar suara seperti kebakaran, tetapi dirinya belum menyadari adanya musibah yang menimpa pabrik dan rumahnya.

BACA JUGA:Curi 2 Tabung Gas, Pemuda di Jatilawang Berakhir Kena Bogem Mentah Warga

Tidak lama berselang, Esa baru menyadari ada api yang sudah berkobar dari pabrik pembuatan kerupuk miliknya. Api sudah menjalar sampai tempat tinggalnya dan dalam waktu singkat api terus menjalar. Esa segera menghubungi pemadam kebakaran.

Kerugian Kebakaran Pabrik Kerupuk di Banjarnegara Mencapai Rp 200 Juta

Sejumlah warga sekitar yang melihat kobaran api secepatnya berusaha memadamkan api menggunakan alat seadanya, sampai tim pemadam datang ke lokasi, sekira 15 menit setelah menerima laporan..

Sampai di lokasi, tim pemadam kebakaran langsung melakukan pemadaman dan penanganan lokasi, agar api tidak semakin meluas. Api yang membakar pabrik kerupuk di Banjarnegara baru bisa dipadamkan sekira pukul 01.15 WIB.

BACA JUGA:Laka Tunggal, Tabrak Pohon dan Warung di Jalan Raya Kemranjen - Banyumas, Sopir Xenia Tewas Di Tempat

Esa Mengatakan, dirinya sedang tidur dan istrinya sedang bersantai tiba-tiba kebangun lalu melihat api sudah membumbung tinggi dari pabrik kerupuknya.

"Pada saat kejadian saya sudah tidur dan istri saya sedang santai bermain Hp, lalu tercium bau terbakar setelah melihat keluar api sudah besar sekali dari pabrik kerupuk," kata Esa saat ditemui dilokasi kejadian, Selasa (2/5).

Esa menyampaikan, hingga saat ini belum dapat dipastikan untuk penyebab kebakaran. Namun Kerugian material ditaksir mencapai Rp200 juta. Kerugian yang dialami meliputi peralatan pembuatan kerupuk dan bahan baku yang ikut terbakar. (jud)


Virus-free.www.avast.com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: