Cilacap Diterjang Banjir, Ruang Rawat Inap RSUD Cilacap Tergenang

Cilacap Diterjang Banjir, Ruang Rawat Inap RSUD Cilacap Tergenang

Kondisi di wilayah Kelurahan Sidanegara Kecamatan Cilacap Tengah sekitar pukul 01.30 dini hari, Jumat 28 April 2023.-AJI PAMUNGKAS UNTUK RADARMAS-

CILACAP, RADARBANYUMAS.CO.ID - CILACAP diterjang banjir, ruang rawat inap RSUD CILACAP tergenang.

Hujan deras yang mengguyur wilayah kota Cilacap dengan durasi sekitar 5 jam mengakibatkan banjir pada sejumlah titik dengan ketinggian bervatiatif bahkan ada yang mencapai sekitar 70 Cm.

Analis Kebencanaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Cilacap, Gatot Arif Widodo ketika dikonfirmasi Radarmas mengatakan, hujan deras yang terjadi selama 5 jam menyebabkan sejumlah jalan protokol di wilayah kota Cilacap terendam banjir.

"Dari pantauan BPBD, Seluruh penjuru kota banjir bahkan ada yang sudah masuk ke dalam rumah," katanya, Jumat 28 April 2023.

Menurutnya, du sekitar Jalan Gatot Soebroto atau depan RSUD Cilacap. Lalu Jalan Jawa, dan Jalan Dr Soetomo, yang mencakup wilayah Kecamatan Cilacap Tengah dan Cilacap Selatan dimana jalan- jalan tersebut merupakan jalan protokol  juga terendam banjir yang cukup tinggi.

"Genangan air sudah masuk ke ruang rawat inap di RSUD Cilacap, saat ini kita sudah kerahkan perahu karet untuk membantu evakuasi warga yang butuh pertolongan," lanjutnya.

Namun menurut Gatot, kondisi saat ini sudah mulai surut, diharapkan sampai pagi hingga siang nanti sudah surut total mengingat cuaca di Cilacap wilayah kota sudah terang dan cerah.

"Dari pantauan kami beberapa lokasi sudah surut, hanya beberapa titik seperti Jalan Gayam, Jalan Piere Tendean, Jalan Duwet masih ada genangan," pungkasnya.(jul)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: