Aspikmas Sambut Baik Program Parcel Lebaran Gandeng UMKM

Aspikmas Sambut Baik Program Parcel  Lebaran Gandeng UMKM

SAMPEL PRODUK: Produk parcel lebaran milik salah satu pelaku UMKM di Kabupaten Banyumas, yang akan dikurasi oleh Bupati Banyumas Achmad Husein, Senin (27/3) di Pendopo Joko Kahiman. (FOTO : Aam Juni Restino)--

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID - Ketua Asosiasi Pengusaha Mikro Kecil dan Menengah Kabupaten Banyumas (Aspikmas) Pujianto menyambut baik, upaya pemerintah daerah melibatkan UMKM dalam program parcel lebaran tahun ini. 

"Kami jelas sangat happy. Kalau bukan pemerintah salah satunya kemudian siapa lagi. Siapa yang akan memasifkan produk UMKM," kata dia.

Pujianto menuturkan, dari sisi kualitas produk UMKM tidak kalah dengan produk korporasi besar. 

"Kualitas kita sudah berani diadu dengan produk korporasi nasional," ujarnya. 

BACA JUGA:UMKM yang Ikut Program Parcel Lebaran Bakal Diseleksi

Menurutnya, semua UMKM yang tergabung di Aspikmas sudah mempunyai legalitas seperti NIB, dan PIRT.

Untuk sertifikasi halal juga sudah banyak pelaku UMKM yang memilikinya. 

"Paket parcelnya mulai dari 150 ribu sampai satu juta," ujarnya. 

Pihaknya berharap pemerintah daerah bukan hanya memfasilitasi UMKM saja. Namun juga membeli produk dari UMKM. 

"Yang penting order. Karena bentuk nyata mendukung UMKM ya dengan membeli produk UMKM," kata dia. (aam)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: