Mayong Tetap Diminati Saat CFD, Ini Alasannya

Mayong Tetap Diminati Saat CFD, Ini Alasannya

Banyak Pilihan : Ruas Jalan Wirasaba Purbalingga atau lebih dikenal Mayong selalu banyak pilihan saat CFD, seperti pada Minggu 12 Maret 2023.-AMARULLAH/RADARMAS-

PURBALINGGA,RADARBANYUMAS.CO.ID - Kesekian kalinya, Jalan Wirasaba atau Kya Kya Mayong masih menjadi tempat favorit para pengunjung Car Free Day (CFD) PURBALINGGA, 12 Maret 2023. Hal itu cukup beralasan karena di Mayong semua tersedia, mulai kuliner, musik, olahraga dan lainnya.

Meski digelar mulai dari pukul 6.00 WIB dan hanya sampai pukul 09.30 WIB, acara sebulan dua kali pada pekan kedua dan keempat ini selalu diminati masyarakat.

"Kegiatan seperti ini, ramai, dan menarik. Yang jelas layak untuk dikunjungi sebagai wisata pagi dan hiburan," ungkap salah seorang pengunjung CFD, Siskarsari, Minggu 12 Maret 2023.

Menurutnya, selain  untuk hiburan pagi, CFD juga bisa untuk wisata kuliner yang banyak ragamnya. Karena CFD memang didominasi oleh produk kuliner, baik lokal maupun dari luar.

"Kalau lihat harganya sangat terjangkau, tapi soal kualitas dan rasa, mantap. Saya sampai bungkus dua untuk sarapan di rumah," ujarnya. 

Meski begitu, ia berharap pedagang harus tetap menjaga kebersihan, sampah jangan sampai tercecer. "Jalan raya harus kembali bersih, karena usai CFD jelas jalan kembali difungsikan sebagai jalan umum," katanya.

Lilis, pengusaha produk seni Purbalingga mengungkapkan, CFD masih tetap ramai. Sajian kuliner para pelaku UMKM semakin banyak pilihan bagi pengunjung yang mau sekedar makan pagi atau belanja dibawa pulang.

"Tetap ramai, banyak pengunjung. Kulinernya juga makin bervariasi, makin bikin perut lapar," tuturnya.

Salah satu pelaku UMKM, Rizka mengungkapkan, pelanggan tidak pernah absen untuk melapak di CFD. Ia mengaku dagangan produk kulinernya laris, dan habis terjual. Apalagi menurutnya, CFD kali ini banyak pertunjukan yang menarik yang ditampilkan. Diantaranya senam, live musik akustik. Ada juga sekarang musik kentongan.

"Alhamdulillah dagangku selalu laris. Apalagi hari ini banyak hiburan, jadi terlihat semakin meriah," ujarnya. (amr)

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: