Polres Cilacap Resmi Jadi Polresta

Polres Cilacap Resmi Jadi Polresta

Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi tanda tangani prasasti pengukuhan disaksikan Kapolresta dan Bupati Cilacap, Kamis 03 November 2022.-HUMAS POLRESTA CILACAP UNTUK RADARMAS-

CILACAP, RADARBANYUMAS.CO.ID - Polres Cilacap resmi menjadi Polresta Cilacap.

Meski penetapannya sudah beberapa waktu lalu namun pengukuhan baru terlaksana hari ini Kamis 03 November 2022.

Dalam kesempatan itu pengukuhan dilakukan oleh Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi di lapangan Polresta Cilacap.

BACA JUGA:Penampungan Pekerja Migran di Bukateja, Ternyata Tak Terdaftar di Dinnaker Purbalingga

Dalam sambutannya Kapolda mengatakan peningkatan tipe Polres adalah dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat sekaligus mewujudkan Polisi Presisi di Jawa Tengah.

"Kabupaten Cilacap memiliki beberapa obyek vital nasional, maka dari itu pelayanan harus optimal," tegasnya.

Dengan perubahan tipe ini, lanjut Kapolda, jabatan Kapolrespun naik menjadi Komisaris Besar (Kombes).

BACA JUGA:Tanggapan Eksekutif Soal Raperda Pesantren, Khawatirkan Tumpang Tindih Dengan Perda Sebelumnya

Sedangkan jajaran pejabat utama (PJU) di Polres Cilacap juga akan menyesuaikan dengan kenaikan tipe.

"Untuk jabatan Kasat juga naik dari AKP menjadi Kompol. Perubahan ini diharapkan dapat memicu semangat seluruh personil Polresta Cilacap," Lanjut Kapolda.

Selain itu, langkah ini juga mendukung SDM yang unggul, penegakan hukum yang profesional dan berkeadilan, serta memperkuat penataan kelembagaan dan pengawasan.

BACA JUGA:Rudapaksa Anak Tetangganya, Warga Bukateja Ditangkap Polisi

"Kami berharap dengan perubahan tipe dari Polres Cilacap menjadi Polresta Cilacap, maka tanggungjawab semakin besar dalam memelihara Kamtibmas di Kabupaten Cilacap," pungkasnya.(jul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: