Diduga Lakukan Pelecehan di Trans Banyumas, Seorang Pemuda Diturunkan Paksa

Diduga Lakukan Pelecehan di Trans Banyumas, Seorang Pemuda Diturunkan Paksa

Tangkapan layar rekaman cctv Trans Banyumas saat memaksa penumpang lelaki turun yang diduga melakukan pelecehan seksual dalam bis, Kamis (6/10/2022).-INSTAGRAM @trans.banyumas-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID - Seorang penumpang lelaki diturunkan paksa saat naik Trans Banyumas, Kamis (6/10) siang kemarin. 

Penumpang tersebut diturunkan secara paksa lantaran diduga melakukan pelecehan seksual kepada seorang penumpang perempuan di dalam bus.

Kejadian itu diposting dalam akun Instagram resmi Trans Banyumas. 

BACA JUGA:Pagi dan Sore, Lalin Bundaran Tugu Knalpot Kerap Tersendat

Pada postingan yang disertai foto saat penumpang itu dipaksa turun, Trans Banyumas memohon maaf atas ketidaknyamanan penumpang. 

"Mohon maaf, para penumpang trans Banyumas atas ketidaknyamanannya. Hari ini kami telah memaksa turun seorang penumpang yang mengganggu penumpang lain," tulis @trans.banyumas dalam postingannya. 

Di kolom komentar @trans.banyumas juga melanjutkan, penumpang lelaki sempat akan dihajar oleh petugas.

BACA JUGA:2 Pekan Lagi, Nasib Liga 3 Jateng yang Dihentikan Bakal Ditentukan

Namun hal itu melanggar SOP. 

"Terima kasih untuk driver yang sudah melakukan SOP dengan tepat dan cepat," tambahnya pada keterangannya di postingan.

Pihaknya juga menghimbau, agar seluruh penumpang dapat berteriak atau melaporkan ke driver jika mengalami ketidaknyamanan karena ulah penumpang lain. 

BACA JUGA:Pecinta Sepakbola di Purbalingga Gelar Doa Bersama untuk Tragedi Kanjuruhan

"Untuk para penumpang kami harapkan segera teriak atau melapor ke driver jika ada penumpang yang mengganggu atau ada kejadian yang tidak sewajarnya. Terima kasih," tutupnya. 

Adapun, hingga berita ini dimuat, Radarbanyumas masih menunggu penjelasan dari Ipoeng Martha Marsikun, Kepala Pengelola Trans Banyumas. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: