Halte Pasar Pon Menjadi Pengganti Terminal untuk Bus Trans Banyumas

Halte Pasar Pon Menjadi Pengganti Terminal untuk Bus Trans Banyumas

Halte Pasar Pon Purwokerto-Foto Laily Media Y/Radar Banyumas -

PURWOKERTO- Halte di Pasar Pon Purwokerto, asal mulanya dijadikan halte Bus Trans Banyumas koridor 2. Penghubung dari Purwokerto ke Ajibarang.

Seiring berjalannya waktu, halte Pasar Pon dijadikan halte integrasi, dan dijadikan pengganti terminal untuk Bus Trans Banyumas.

BACA JUGA:Bawor Bawa Kudi Naik Trans Banyumas, Sopir Kenakan Pakaian Adat, Ada Apa?

"Memenuhi syarat jadi terminal dilihat dari berbagai aspek, salah satunya luasnya pas untuk parkir Bus Trans Banyumas," ujar Kepala UPTD Pengelola Sarana dan Prasarana Dinas Perhubungan (Dinhub) Kabupaten Banyumas, Taryono.

Sementara itu, Kepala Bidang Pasar Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Dinperindag) Kabupaten Banyumas, Sarikin mengatakan, halte integrasi di Pasar Pon, yang nantinya dijadikan terminal Bus Trans Banyumas, tidak mengganggu aktivitas di Pasar Pon Purwokerto.

"Tempat yang ada cukup untuk menampung bus yang parkir, masih ada tempat untuk parkir mobil," katanya.

Lokasi tepatnya di atas Pasar Pon Purwokerto. Untuk parkir mobil, berada di sisi timur halte. (ely)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: