Stok Obat di Puskemas Majenang Dijamin Aman

Stok Obat di Puskemas Majenang Dijamin Aman

Hadapi Libur Lebaran MAJENANG - Stok obat-obatan yang ada di Puskemas Majenang 1 dan 2, dipastikan aman sampai dengan libur panjang lebaran berakhir. Penyiapan obat berbagai jenis ini sekaligus menghadapi kemungkinan lonjakan pasien saat arus mudik dan balik. "Stok obat sudah kita siapkan," ujar Kepala Puskesmas Majenang 1, Sri Wahyuni, Jumat (8/6) kemarin. Dia mengatakan, sejak akhir Mei lalu pihaknya mempersiapkan stok obat. AMAN : Semua poli di Puskemas Majenang 1 dan 2 yang berada di jalur mudik dalam kondisi siap. Stok obat juga dijamin aman untuk menghadapi arus mudik dan balik lebaran.HARYADI/RADARMAS Juga mendata obat jenis apa saja yang jumlahnya tinggal sedikit. Beberapa jenis obat menjadi perhatian petugas untuk dilakukan penambahan. "Sejak akhir Mei sudah stok obat opname. Insya Alloh cukup," kata dia. Menurut dia, selama libur lebaran, Puskesmas tetap akan dijaga oleh petugas piket. Pihaknya sudah menyusun jadwal. Tiap hari selalu ada petugas yang standby. Mereka ditambah dengan relawan Pramuka Saka Bhakti Husada yang berjaga selama arus mudik dan balik. Pramuka ini sekaligus menjaga pos kesehatan yang ada di sana. "Tiap hari selalu ada petugas dan anggota Pramuka," jelasnya. Daftar petugas piket ini, juga sudah dikoordinasikan dengan pos pantau yang didirikan oleh Polsek Majenang. Jika dibutuhkan, petugas medis ini bisa dipanggil sewaktu-waktu. Daftar petugas ini juga dilengkapi dengan nomor telepon untuk memudahkan komunikasi."Sudah kita koordinasikan dengan posko mudik," imbuhnya. (har/din)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: