HUT ke-8 SMK Bhakti Husada Sumpiuh Lakukan Bakti Sosial

HUT ke-8 SMK Bhakti Husada Sumpiuh Lakukan Bakti Sosial

Kepala SMK Bhakti Husada Sumpiuh Raden Rara Esti Supono bakti sosial ke Polsek Sumpiuh SUMPIUH-Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Bhakti Husada Sumpiuh melakukan bakti sosial ke beberapa garda terdepan dalam memerangi corona virus disease. Diantaranya rumah sakit, puskesmas, klinik, apotik, polsek, koramil, posko dan warga yang tersebar di dua kabupaten. Bakti sosial berupa pemberian perlengkapan kesehatan. Yaitu 300 masker, 100 handsanitizer dan 35 liter handwash. Sasara di Kabupaten Banyumas berada di wilayah Tambak, Sumpiuh dan Kemranjen. Sedangkan di Kabupaten Cilacap meliputi Kroya, Nusawungu dan Ayah. "Bakti sosial sebagai bentuk partisipasi memerangi pandemi virus corona. Ini yang bisa kami berikan, semoga bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya," terang Kepala SMK Bhakti Husada Sumpiuh Raden Rara Esti Supono, Senin (20/4). Bakti sosial juga dalam rangka memperingati HUT SMK Bhakti Husada Sumpiuh ke delapan. Kegiatan tersebut tidak lepas dari kerja sama dengan Himpunan Alumni Bhakti Husada Sumpiuh sebagai donatur. SMK Bhakti Husada Sumpiuh sebagai lembaga pendidikan merasa peduli. Terlebih, sekolah memiliki jurusan Farmasi dan Kimia Industri serta RPL (komputer/programmer). Rencana awal, bakti sosial SMK Bhakti Husada Sumpiuh mengadakan cek kesehatan untuk masyarakat. Namun, agenda berubah menyusul adanya wabah corona. Sehingga anggaran dialihkan ke peralatan kesehatan. SMK Bhakti Husada Sumpiuh menilai langkah tersebut tepat. Sebab, besar harapan agar pandemi segera menghilang. Sehingga, kehidupan kembali berjalan normal. Sehubungan dengan corona virus yang tak kunjung berakhir. Maka SMK Bhakti Husada Sumpiuh mengikuti anjuran pemerintah untuk stay at home. Sehingga pendaftaran siswa baru dapat dilakukan online dari rumah ke www.smkbhaktihusadasph.sch.id/ppdb. (Adv/fij)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: