Mazda MX-5 35th Anniversary Edition: Mobil Ikonik yang Hanya Tersedia 5 Unit di Indonesia

Mazda MX-5 35th Anniversary Edition--
Bobot yang ringan ini tentu saja berperan penting dalam meningkatkan kelincahan dan responsivitas mobil saat dikendarai.
BACA JUGA:Cek Harga Mazda CX-80 Terbaru dan Teknologi i-Activsense Andalannya!
BACA JUGA:Mazda Crossover Mazda CX-30 Lebih Elegan
Dengan distribusi bobot yang seimbang 50:50, Mazda MX-5 dapat menciptakan keseimbangan yang optimal ketika bermanuver, menjadikannya ideal untuk pengemudi yang menginginkan pengalaman berkendara yang dinamis.
Menggunakan penggerak roda belakang (Rear Wheel Drive), MX-5 35th Anniversary Edition mampu memberikan sensasi berkendara yang menyenangkan.
Sensasi ini semakin diperkuat dengan suspensi Double Wishbone di bagian depan dan multi-link di bagian belakang, yang memberikan grip optimal tanpa mengorbankan kenyamanan.
Mazda juga telah mendesain posisi duduk yang rendah, mendekatkan pengemudi ke pusat gravitasi mobil, untuk menciptakan rasa kontrol yang lebih intens dan langsung.
BACA JUGA:Dua Mobil Mewah Hyundai Palisade dan Staria Diberi Gratis Untuk Shin Tae Yong, Wow Sekali Harganya
BACA JUGA:Harga Capai Rp 6 Miliar, Ini 7 Mobil Mewah Milik Wakil Rakyat yang Bikin Geleng Kepala
Mesin dan Transmisi
Mazda MX-5 35th Anniversary Edition mengusung mesin yang sama dengan Mazda MX-5 RF yang ada di Indonesia, yakni mesin SkyActiv 2.0L.
Mesin ini dilengkapi dengan rasio kompresi 13:1, yang memberikan performa lebih bertenaga namun tetap efisien dalam konsumsi bahan bakar.
Mobil ini tersedia dalam dua pilihan transmisi, yaitu manual dan otomatis, sehingga pengemudi dapat memilih sesuai preferensi berkendaranya.
Mesin SkyActiv yang digunakan memerlukan bahan bakar minimal RON 95 agar tidak terjadi knocking pada mesin, memastikan performa mesin yang maksimal dan lebih awet.
BACA JUGA:Yuk, Intip Mobil Mewah Idol K-Pop! Dari Bugatti Chiron hingga Maserati Quattroporte
BACA JUGA:Spesifikasi Lengkap Lexus LX 600, Mobil Mewah Milik Anggota DPR RI
Harga Mazda MX-5 35th Anniversary Edition
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: