Mazda MX-5 35th Anniversary Edition: Mobil Ikonik yang Hanya Tersedia 5 Unit di Indonesia

Mazda MX-5 35th Anniversary Edition--
Tidak hanya itu, rear spoiler yang sewarna dengan bodi turut memberikan sentuhan aerodinamis yang meningkatkan tampilan agresif dari mobil ini.
Tak ketinggalan, badge nomor seri yang terpasang di sisi kanan kendaraan menjadi bukti eksklusivitas dari edisi spesial ini. Bagi penggemar mobil sport yang menginginkan sesuatu yang unik, Mazda MX-5 35th Anniversary Edition adalah pilihan yang tepat.
Interior Mewah dan Nyaman
Di bagian dalam, Mazda MX-5 35th Anniversary Edition semakin memperlihatkan kemewahan yang menyeluruh.
BACA JUGA:Mazda CX-30 SUV Compact Terbaik untuk Anak Muda
BACA JUGA:Spesifikasi Mazda MX-30, Mobil SUV Kompak dengan Mesin yang Bertenaga Serta Lebih Murah Dari BMW X1
Jok dan interior mobil ini dibalut dengan material Nappa Leather berwarna tan yang memberikan kenyamanan lebih pada pengemudi dan penumpang.
Tidak hanya itu, material ini juga memberikan nuansa eksklusif yang semakin mempertegas posisi MX-5 sebagai kendaraan premium.
Pada bagian lain, dasbor, door trim, dan konsol tengah juga menggunakan material serupa, menciptakan harmoni antara estetika dan kenyamanan.
Warna Artisan Red Metallic yang terlihat di eksterior juga turut disematkan pada panel pintu dan louvre bezel di bagian dalam mobil.
BACA JUGA:Mazda 3 Hatchback: Mobil Stylish dan Sporty untuk Pengusaha Muda
BACA JUGA:Pilih Sesuai Budget! Daftar Harga Mobil Mazda 2025, Dari Sedan Hingga SUV Mewah
Karpet berwarna senada semakin memperkuat karakter yang khas dari edisi terbatas ini.
Sebagai simbol otentik dari edisi spesial ini, logo 35th Anniversary pada headrest menambah kesan mewah sekaligus memberi penghormatan kepada sejarah panjang Mazda MX-5 sebagai roadster ikonik.
Performa yang Memukau
Mazda MX-5 35th Anniversary Edition hadir dengan performa yang tidak kalah menarik. Kendaraan ini tetap mempertahankan bobot ringan yang menjadi ciri khasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: