Masjid At-Tajdiid UMP Gelar Sholat Idul Adha, Berikan Hadiah Umroh kepada Ustadz Yogi Ikhlas Saputra

Masjid At-Tajdiid UMP Gelar Sholat Idul Adha, Berikan Hadiah Umroh kepada Ustadz Yogi Ikhlas Saputra

Rektor UMP, Assoc Prof Dr. Jebul Suroso secara simbolis menyerahkan hadiah umroh kepada Ustadz Yogi Ikhlas Saputra sebagai bentuk apresiasi atas dedikasinya dalam membimbing jamaah di Masjid At-Tajdiid.-Humas UMP-

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Masjid At-Tajdiid Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) menggelar Sholat Idul Adha dengan khidmat, dihadiri oleh ribuan jamaah yang memadati masjid pada Senin pagi (17/6/2024).

Bertindak sebagai khatib adalah Rektor UMP, Assoc Prof Dr. Jebul Suroso, sementara Ustadz Yogi Ikhlas Saputra, S.Pd, bertindak sebagai imam sholat.

Dalam sambutannya, sebelum dimulainya Sholat Idul Adha, Assoc Prof Dr. Jebul Suroso menyampaikan pentingnya perayaan Idul Adha sebagai momen untuk meneladani pengorbanan Nabi Ibrahim AS dan Nabi Ismail AS.

Rektor juga menekankan makna ketaatan dan keikhlasan dalam menjalankan perintah Allah SWT.

BACA JUGA:UMP Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Jalur SNBT, Manfaatkan Nilai SNBT dan Bebas CBT

BACA JUGA:Dua Mahasiswa Asing BIPA UMP Lolos ke Babak Final Festival Handai Indonesia

Momen istimewa terjadi sebelum sholat dimulai, Rektor UMP secara simbolis menyerahkan hadiah umroh kepada Ustadz Yogi Ikhlas Saputra sebagai bentuk apresiasi atas dedikasinya dalam membimbing jamaah di Masjid At-Tajdiid.

Penyerahan hadiah ini dilakukan sebagai penghargaan atas pengabdian dan ketulusan Ustadz Yogi dalam membina umat.

"Hadiah umroh ini kami berikan sebagai bentuk penghargaan dan terima kasih atas pengabdian dan ketulusan Ustadz Yogi dalam membina umat. Semoga beliau senantiasa diberikan kesehatan dan kekuatan untuk terus berdakwah," ujar Assoc Prof Dr. Jebul Suroso.

Usai penyerahan hadiah, Sholat Idul Adha dilaksanakan dengan khidmat, diikuti oleh seluruh jamaah yang hadir. Suasana khusyuk menyelimuti suasana di Masjid At-Tajdiid saat takbir berkumandang, mengiringi ibadah yang penuh makna ini.

BACA JUGA:UMP Sukses Selenggarakan Seminar Internasional PBBMI Cabang Purwokerto

BACA JUGA:Mahasiswa Fakultas Pertanian dan Perikanan UMP Raih Juara 1 Bantalan Panahan Tingkat Nasional

Lebih lanjut Rektor mengungkapkan, pada tahun ini, UMP melalui Masjid Ahmad Dahlan dan Masjid At-Tajdiid melakukan penyembelihan hewan kurban sebanyak 16 ekor sapi dan 9 ekor kambing.

Daging kurban akan dibagikan kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan, termasuk para mahasiswa dan staf UMP.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: