Perumdam Tirta Satria Jadikan Momentum Silahturahmi Pupuk Solidaritas dan Komitmen Beri Pelayanan Terbaik

Perumdam Tirta Satria Jadikan Momentum Silahturahmi Pupuk Solidaritas dan Komitmen Beri Pelayanan Terbaik

BERI SAMBUTAN. Direktur Utama Perumdam Tirta Satria Agus Subali memberikan sambutan saat Silahturahmi Keluarga Besar Perumdam Tirta Satria, Sabtu (20/4/2024). -AAM JUNI/RADARMAS-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Dalam rangka memupuk kekompakan dan membangun solidaritas, Perumdam Tirta Satria menyelenggarakan silahturami sekaligus Halal Bi Halal di halaman belakang Perumdam Tirta Satria, Sabtu (20/4/2024). Momentum tersebut, dijadikan Perumdam Tirta Satria untuk terus berupaya meningkatkan layanan khususnya bagi seluruh pelanggan yang ada di Kabupaten Banyumas. 

"Untuk kegiatan ini adalah dalam rangka paska Idul Fitri, karena kita masih syawal ini momentum untuk halal bi halal bagi teman-teman, keluarga besar Perumdam Tirta Satria. Dengan tujuan untuk membangun solidaritas teman-teman, keluarga besar Perumdam Tirta Satria, dalam hal melayani masyarakat untuk penyediaan air bersih," kata Direktur Utama Perumdam Tirta Satria Agus Subali melalui Direktur Umum Charis Setiyabudi. 

Dia menuturkan, tahun ini terkait layanan pihaknya sudah menentukan target-target pelayanan yang mesti dicapai. Hal tersebut dilakukan demi kepuasan pelanggan Perumdam Tirta Satria. 

"Untuk keluhan, itu memang tidak bisa zero complain tapi kita semaksimal mungkin untuk memberikan yang terbaik bagi pelanggan Perumdam Tirta Satria Kabupaten Banyumas. Tentunya dengan kinerja, dari beberapa indikator yang kita tekankan dari mulai operasional, dan yang lain-lain memang sudah ada GPA nya masing-masing jadi sudah punya target-target tertentu untuk meningkatkan kinerja," paparnya. 

Lanjut, saat ini ia sebut, Perumdam Tirta Satria mempunyai sekitar 100 ribu pelanggan lebih. Dari jumlah tersebut, total pelanggan aktif sekitar 97 ribu pelanggan. 

"Kapasitas produksi 1.000 liter per detik lebih, ada beberapa sumber air baku yang kita operasionalkan diantaranya ada mata air, kemudian air permukaan yang dari sungai, kemudian ada yang sumur dalam," terangnya.

Sementara itu, Pj Bupati Banyumas Hanung Cahyo Saputro yang turut hadir dalam acara tersebut, meminta agar pelayanan terhadap para pelanggan bisa terus ditingkatkan. 

"Aduan dari masyarakat yang masuk juga bisa segera diproses," pungkasnya. (aam/Ads).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: