Waspada Cuaca Ekstrem Saat Mudik

Waspada Cuaca Ekstrem Saat Mudik

Ilustrasi cuaca mendung di wilayah Kroya.-RAYKA/RADARMAS-

CILACAP, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Puncak arus mudik diprediksi terjadi pada 6 April hingga 8 April 2024. Masyarakat khususnya para pemudik diminta hati-hati adanya potensi cuaca ekstrem saat waktu tersebut.

Kelompok Teknisi BMKG Stasiun Meteorologi Tunggul Wulung Cilacap, Teguh Wardoyo menjelaskan, hujan dengan intesigas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang diprediksi akan terjadi. 

"Pada pemudik harap hati-hati, khususnya bagi para pengendara roda dua dengan adanya potensi cuaca ekstrem," kata dia. 

Dikatakan Teguh, selain Cilacap, wilayah Jawa Tengah yang berpotensi cuaca ekstrem meliputi juga diprediksi terjadi di Kabupaten Boyolali, Pemalang, dan sekitarnya.

BACA JUGA:Ada Angkringan Gratis Bagi Pemudik di Pos Pengamanan Sampang, Ini Menunya

BACA JUGA:5.710 Pejabat Fungsional di Lingkungan Pemkab Cilacap Dilantik

"Untuk hari Minggu ini cuaca diprediksi cerah berawan, jadi perlu diwaspadai untuk perlengkapan hujan bagi kendaraan roda dua," ujar Teguh.

Menurutnya, cuaca ekstrem dipicu oleh pola belokan angin dan konvergensi yang terlihat dominan di wilayah Pulau Jawa. Serta labilitas lokal kuat yang mendukung proses konvektif pada skala lokal diamati di Jawa Tengah.

"Pastikan saat mudik kondisi tubuh sehat, jika kondisi sedang tidak prima atau mengantuk jangan memaksakan diri atau berhenti sejenak," katanya.

Pihaknya juga meminta masyarakat yang berada di wilayah rawan bencana untuk meningkatkan kewaspadaan. Hal ini disebabkan masih ada potensi cuaca ekstrem yang dapat menyebabkan bencana hidrometeorologi seperti banjir, tanah longsor, serta angin kencang. (ray)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: