Laga Perdana Putaran Nasional Liga 3, Persibangga Bakal hadapi Tuan Rumah Persikas Subang

Laga Perdana Putaran Nasional Liga 3, Persibangga Bakal hadapi Tuan Rumah Persikas Subang

UJICOBA: Pemain Persibangga tengah menjalani laga uji coba melawan Pandawa FC.-PERSIBANGGAFANS.ID UNTUK RADARMAS-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Persibangga Purbalingga bakal menantang tuan rumah Persikas Subang, dalam laga perdana babak 80 besar Liga 3 putaran nasional, 29 April 2024 mendatang.

Hal itu diketahui dari jadwal pertandingan yang dirilis oleh PSSI. Manajer Persibangga Haryanto "Kliwon" mengatakan, berdasarkan jadwal yang dirilis Persibangga bakal melakoni babak 80 besar mulai 29 April hingga 8 Mei 2024.

"Pertandingan pertama, kami akan bertanding menghadapi tuan rumah (Persikas Subang, red), pada tanggal 29 (April 2024)," katanya, Rabu, 3 April 2024.

Dia menambahkan, pertandingan kedua akan menghadapi Maluku FC, Rabu, 1 Mei 2024. Laga ketiga skuad asuhan Agus Riyanto ini akan menghadapi PS PTPN III, Minggu, 5 Mei 2024.  Sedangkan laga terakhir akan menghadapi Caladium FC, Selasa, 7 Mei 2024.

BACA JUGA:Jelang Putaran Nasional Liga 3, Persibangga Lakukan Pergantian Manajer

BACA JUGA:Persibangga Persibangga Tergabung di Grup D Putaran Nasional Liga 3, Berlaga di Kabupaten Subang

Terkait peluang Persibangga lolos ke babak selanjutnya, Kliwon mengaku masih memiliki peluang. Sebab, kekuatan tuk di putaran nasional merata.

Dia juga memastikan Persibangga bakal tampil semaksimal mungkin di babak 80 besar. Sehingga, bisa lolos ke babak selanjutnya dengan menyegel posisi minimal dua besar di grup D.

Diketahui, Persibangga tergabung di Grup D bersama dengan PS PTPN III (Sumatera Utara), Persikas Subang (Jawa Barat), Caladium FC (Kalimantan Timur) dan Maluku FC (Maluku).

Sementara itu, Persibangga baru saja memetik kemenangan dalam laga ujicoba yang digelar, Selasa, 2 April 2024.

Persibangga berhasil mengalahkan Pandawa FC dengan skor telak, tujuh gol tanpa balas. Pertandingan digelar di Lapangan Desa Metenggeng, Kecamatan Bobotsari. (tya)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: