RADARBANYUMAS.DISWAY.ID – Lucid dream adalah mimpi yang setidaknya pernah dialami oleh setiap orang setidaknya sekali seumur hidup. Nama lain dari lucid dream adalah bunga tidur.
Lucid dream sendiri adalah keadaan dimana seseorang bermimpi dengan kesadaran penuh. Meskipun fenomena ini terdengar aneh, lucid dream sudah diakui oleh medis sebagai hal yang normal.
Mimpi yang terjadi karena lucid dream biasanya akan mudah di ingat daripada mimpi pada umumnya. Hal ini karena di saat kita mengalami lucid dream gelombang otak kita masih sangat aktif meskipun kita sedang tertidur.
Hal inilah yang menyebabkan mimpi dari lucid dream cenderung lebih mudah di ingat. Meskipun fenomena ini tidak berbahaya, tetapi lucid dream tetap memiliki dampak negatif jika kalian terlalu sering mengalami fenomena mimpi ini.
BACA JUGA:Susah Tidur di Malam Hari? Mungkin ini Alasannya, dan Berikut Cara Mengatasinya
BACA JUGA:Bisa Tidur dan Nginap di Bawah Air Terjun
Berikut adalah dampak negatif yang mungkin terjadi dan perlu kalian waspadai jika kalian terlalu sering mengalami atau sering menggunakan lucid dream.
1. Energi yang Terkuras
Untuk seseorang yang sering mengalami lucid dream cenderung energinya akan lebih cepat terkuras setelah bangun dari lucid dream. Karena saat seseorang mengalami lucid dream yang istirahat hanyalah tubuh mereka.
Sedangkan pikiran dan otak mereka tetap bekerja aktif, karena seseorang yang mengalami lucid dream akan menjadi sangat aktif saat lucid dream. Karena pikiran yang tidak istirahat, hal ini tentunya tidak baik untuk kesehatan. Karena tidak hanya tubuh, pikiran juga perlu mendapat istirahat yang cukup.
2. Sulit Untuk Banngun dari Lucid Dream
Orang yang mengalami lucid dream, dampak negatif lainnya adalah kesulitan untuk bangun ketika mereka tidak bisa mengontrol mimpinya. Meskipun adanya gangguan suara dari luar seperti alarm, seseorang yang mengalami lucid dream akan susah untuk bangun.
BACA JUGA:7 Manfaat Bersepeda untuk Meningkatkan Kesehatan Jasmani
BACA JUGA:Bahaya dan Risiko Gangguan Kesehatan Saat Patah Hati
Karena dalam keadaan lucid dream kurangnya kepuasan saat tidur dan beristirahat. Membuat orang yang sedang mengalami lucid dream akan susah bangun.
3. Kesulitan Membedakan Mimpi dan Dunia Nyata
Dampak negatif ini juga bisa disebut sebagai derealisasi, merupakan senuah perasaan hidup seperti kenyataan namun tidak nyata. Sebaliknya dalam lucid dream, mimpi yang terlihat seperti nyata padahal tidak.
Biasanya derealisasi terjadi karena kelelahan yang sangat parah sampai menyebabkan seseorang kesusahan dalam membedakan lucid dream dan dunia nyata ketika bangun.
4. Kualitas Tidur yang Buruk
Lucid dream juga memberikan dampak negatif terhadap kualitas tidur kepada orang yang mengalaminya. Seperti yang sudah kalian ketahui, hal ini bisa terjadi karena tidak istirahat secara benar. Adanya neban yang diberikan kepada pikiran kita secara berlebihan.
BACA JUGA:Hanya Juli, 3.726 Balita Periksa Batuk di Layanan Kesehatan
BACA JUGA:Menghibur Sekaligus Mendidik, Dokter Hesa Kusuma Edukasi Kehamilan dan Kesehatan Wanita di Medsos
Otak kita juga secara tidak kita sadari dipaksa untuk tetap bekerja disaat kita mengalami lucid dream. Seseorang yang mengalami lucid dream juga akan cenderung lemas dan mengantuk.
5. Daya Ingat Otak yang Menurun
Karena lucid dream yang berlebihan akan memaksa otak tetap bekerja saat tidur. Hal ini akan berdampak negatif ke neuron di otak kita akan menjadi lebih sering ber-fantasi. Dimana akan menurunkan daya ingat otak kita untuk mengingat.
6. Lucid Dream yang Membuat Ketagihan
Membuat ketagihan merupakan salah satu dampak negatif dari lucid dream. Ketika seseorang mengalami candu terhadap lucid dream pasti kualitas tidurnya tidaklah bagus. Mengantuk berlebihan tentunya akan sering dialami.
Hal ini akan menganggu aktivitas jika kalian kekurangan tidur. Disosiasi atau keterputusan terhadap lingkungan luar juga menjadi masalah yang disebabkan karena lucid dream.
Nah, Itu tadi adalah dampak negatif dari lucid dream yang perlu kalian waspadai. Tentunya kalian tidak ingin hanya karena tidur yang kurang membuat keseharian kalian terhambat. (aru)