Dari 19 Kamera ATCS di Banyumas, 7 Kamera Alami Gangguan
Paling jauh titik traffight light yang dipantau kamera ATCS untuk bagian barat di Ajibarang.-Foto Yudha Iman/ Radar Banyumas -
PURWOKERTO Radar Banyumas, - Tidak hanya karena kamera rusak, pantauan lalu lintas di berbagai simpang yang dipasangi kamera ATCS di Banyumas juga terganggu karena putusnya kabel Fiber Optic (FO).
Kabid Lalu Lintas Dinas Perhubungan Banyumas, Arif Akhmadi mengatakan dari 19 kamera ATCS, pantauan tujuh kamera terganggu dan hanya 16 kamera yang normal. Penyebabnya ada kabel FO yang terputus. Untuk kondisi kamera dari pengecekan diketahui normal.
"Imbasnya kamera ATCS tidak bisa dikendalikan dari room ATCS Dishub Banyumas," katanya ditemui Radarmas, Jumat (30/12).
Terkait putusanya kabel FO yang berpengaruh terhadap sebagian kamera ATCS, Arif memastikan pihaknya sudah berkoordinasi dengan Dinkominfo Banyumas untuk secepatnya bisa ditangani.
"Informasinya Januari setelah tahun baru bisa ditangani," terangnya.
Adapun titik-titik ATCS yang terpengaruh dengan putusnya kabel FO yaitu simpang Ajibarang, Karanglo, Karanglewas, Kalibogor, Tanjung dan Patriot. (yda)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

