Pentingnya Tidur Berkualitas dalam Mencegah Gangguan Kesehatan Mental

Pentingnya Tidur Berkualitas dalam Mencegah Gangguan Kesehatan Mental

Pentingnya Tidur Berkualitas dalam Mencegah Gangguan Kesehatan Mental-Pinterest -

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Kekurangan tidur berkualitas dapat memiliki dampak serius pada suasana hati. Hal ini terbukti dengan adanya penelitian yang menunjukkan bahwa kurang tidur dapat langsung mempengaruhi kesehatan mental seseorang.

Tidak hanya itu, masalah tidur dalam jangka panjang juga dapat memperburuk kondisi kesehatan mental seseorang. Studi telah menemukan bahwa kurang tidur dapat meningkatkan risiko terkena depresi dan kecemasan. 

Hal ini disebabkan oleh fakta bahwa kurang tidur dapat meningkatkan kemungkinan individu untuk mengalami pikiran negatif yang intens dan perasaan rentan secara emosional.

Oleh karena itu, maka penting bagi setiap individu untuk memprioritaskan tidur yang berkualitas sebagai bagian dari upaya pencegahan gangguan kesehatan mental yang mengancam kesehatan kita. 

Mengapa Tidur Berkualitas Penting Untuk Mencegah gangguan Kesehatan Mental?

Tidur memiliki peran yang sangat penting dalam mempengaruhi kesejahteraan mental dan fisik seseorang. Dalam konteks ini, ada dua jenis tidur utama yang memiliki dampak signifikan terhadap kesehatan mental:

BACA JUGA:Manfaat Tadarus Al Quran Bagi Kesehatan Mental

BACA JUGA:Manfaat Berpuasa untuk Kesehatan Mental

1. Tidur Non-REM (Tidur Ayam)

Tidur Non-REM merupakan fase tidur yang ditandai oleh gerakan mata yang tidak cepat. Tidur Non-REM juga memiliki peran penting dalam meningkatkan fungsi sistem kekebalan tubuh, yang secara tidak langsung dapat mendukung kesehatan mental.

2. Tidur REM (Rapid Eye Movement)

Tidur REM terjadi saat seseorang bermimpi dan ditandai dengan gerakan mata yang cepat. Fase tidur ini memiliki dampak yang signifikan pada proses pembelajaran dan konsolidasi memori. 

Selain itu, tidur REM juga diyakini memiliki kontribusi penting terhadap kesehatan emosional seseorang. Mimpi yang terjadi selama tidur REM dapat membantu individu untuk mengatasi stres, dan memperbaiki suasana hati.

Bagaimana Dampak Kurang Tidur Terhadap Kesehatan Mental?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: