Puluhan Ribu Jemaah Mafia Selawat Abah Ali Penuhi Alun- Alun Purbalingga

Puluhan Ribu Jemaah Mafia Selawat Abah Ali Penuhi Alun- Alun Purbalingga

Penuh : Purbalingga Bersholawat dipenuhi jemaah dari berbagai daerah, Rabu 6 Desember 2023 semalam.-Prokompim Setda Purbalingga untuk Radarmas -

PURBALINGGA,RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Alun-alun Purbalingga tumpah ruah dipenuhi puluhan ribu jemaah selawat. Pada Rabu 6 Desember 2023 malam, KH Mohammad Ali Shodiqin atau Abah Ali Mafia Selawat bersama grup hadrohnya Semut Ireng, hadir mengisi rangkaian Hari Jadi Kabupaten Purbalingga ke 193 tahun.

Jemaat selawat datang dari berbagai wilayah di luar Purbalingga. Mulai dari Banyumas, Banjarnegara, bahkan wilayah Pantura.

Pada kesempatan itu, Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi SE BEcon MM berharap kegiatan "Purbalingga Bersholawat" bersama Gus Ali Gondrong mampu membawa keberkahan kepada seluruh masyarakat Purbalingga.

“Hari jadi kali ini, usia Purbalingga sudah 193 tahun, usia yang sudah sangat sepuh. Kita doakan Kabupaten Purbalingga terus dijaga dan dilindungi dari segala musibah dan bencana. Allah lindungi seluruh masyarakat Purbalingga sehingga tetap guyub rukun dalam kebersamaan,” tutur Tiwi.

BACA JUGA:Pengajian Syaikh Muhammad Jaber Buka Rangkaian Hari Jadi Purbalingga, Ini Agenda Acaranya

Bupati juga memohon doa kepada seluruh masyarakat, agar para pemimpin di Purbalingga beserta jajarannya senantiasa diberikan kekuatan lahir dan batin guna mengemban amanah dengan baik.  Pemerintah bisa terus seiring sejalan dengan para alim ulama dan tokoh masyarakat dalam membangun Purbalingga menjadi lebih baik lagi.

Sementara itu terkait tahapan Pemilu 2024 yang telah memasuki masa kampanye, Bupati berpesan agar masyarakat tetap mengutamakan persatuan dan kesatuan. “Dalam demokrasi, perbedaan pilihan itu adalah hal yang lumrah. Tapi jangan sampai perbedaan pilihan yang ada di tengah-tengah kita menjadikan saling gontok-gontokan dan bermusuhan,” tegasnya.

Saat tausiah, Gus Ali Gondrong mengajak warga Purbalingga untuk senantiasa melaksanakan dua hal penting dalam hidup, yakni berselawat dan bertobat. Menurut Pengasuh Pondok Pesantren Roudlotun Ni'mah Semarang ini, dua hal tersebut akan menyelamatkan manusia di dunia dan akhirat.

“Senakal-nakalnya kamu, tetaplah bersealawat agar hidupmu berkah dan tobatlah sebelum mati,” ujarnya. (amr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: