Mitos Kamar 308 Hotel Inna Samudera yang Dikenal Sebagai Kamar Nyi Roro Kidul
Informasi terkait beberapa mitos kamar 308 di Hotel Inna Samudra.-Fahma Ardiana-
Salah satu daya tarik kamar 308 Hotel Inna Samudra adalah lukisan besar Nyi Roro Kidul. Warna hijau yang mendominasi komposisi lukisan ini sangat mencolok mata, belum lagi ukurannya yang cukup besar membuat kita tidak bisa memalingkan mata dari lukisan tersebut
Menurut penjaga hotel yang sudah bekerja di Inna Samudra selama bertahun-tahun, banyak turis yang mengaku merasa diperhatikan ketika sedang berada di dalam kamar. Salah satu aktris terkenal Indonesia, (almarhumah) Julia Perez juga pernah mengungkapkan hal yang sama.
Dulu, (almarhumah) Jupe pernah menginap di kamar Nyi Roro Kidul ini untuk keperluan shooting. Ia mengaku sempat tidak sengaja menangkap bola mata Nyi Roro Kidul bergerak mengikuti kemana pun dirinya melangkah.
BACA JUGA:Kelebihan dan Kekurangan Hotel Kapsul, Konsep Menginap Praktis yang Kian Populer
BACA JUGA:Deretan Mitos Unik di Indonesia yang Masih Dipercaya Sampai Saat Ini
3. Barang-barang Kesayangan Nyi Roro Kidul di Kamar 308
Bukan hanya lukisan saja yang memiliki mitosnya melegenda di Sukabumi. Rakyat setempat percaya bahwa Nyi Roro Kidul sering membawa perhiasan kesayangannya ke kamar 308 Hotel Inna Samudra tersebut dan meninggalkannya di sana.
Beberapa barang berharga milik Nyi Roro Kidul seperti mahkota, kalung emas, gelang, mutiara laut, selendang, dan lain-lain. Konon perhiasan dan barang-barang berharga yang ada di balik kaca tersebut hanya bisa disentuh oleh Sang Ratu, dan bila ada seseorang yang mencoba mencurinya maka mereka akan diterpa kutukan dahsyat.
4. Kejadian Aneh yang Menimpa Pelukis dari Lukisan Nyi Roro Kidul
Beberapa lukisan yang dipajang di dalam kamar 308 tersebut merupakan karya dari Basuki Bawono dan Basuki Abdullah. Kedua pelukis itu pernah menceritakan pengalaman mistisnya ketika sedang melukis Nyi Roro Kidul.
Suatu saat ketika Basuki Abdullah meninggalkan lukisannya untuk kering, Ia melihat sebuah tusuk konde dan keris yang tiba-tiba muncul di samping lukisan, dan Ia juga melihat bayangan kencana Ratu Kidul yang terlihat melewati rumahnya.
5. Minta Jodoh dan Rezeki di Kamar Nyi Roro Kidul
Selain cerita misteri dan mitos seramnya, kamar 308 Hotel Inna Samudra juga dikenal sebagai ruang sakral imana banyak orang yang datang untuk meminta jodoh dan rezeki. Percaya atau tidak, banyak turis yang meninggalkan nama mereka serta nama pasangan di dalam kamar itu demi hubungan yang langgeng.
Tidak sedikit juga yang berani menginap demi bertemu langsung dengan Nyi Roro Kidul. Konon katanya jika kamu berhasil bertemu dengan beliau maka rezekimu di masa depan akan lancar.
Itulah dia terkait mitos kamar 308 Hotel Inna Samudra yang dikenal sebagai kamar Nyi Roro Kidul. Kamu berani datang? (fah)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: