Khawatir Membahayakan, Damkar Cilacap Evakuasi Dua Sarang Besar Tawon Vespa

Khawatir Membahayakan, Damkar Cilacap Evakuasi Dua Sarang Besar Tawon Vespa

Petugas Damkar Cilacap berusaha mengevakuasi sarang tawon vespa di rumah warga Desa Widarapayung, Kecamatan Binangun, Kabupaten Cilacap, Senin (27/11/2023) malam.-UPT Damkar Cilacap Untuk Radarmas-

CILACAP, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Malam yang sibuk bagi Pos Damkar Kroya. Lantaran dalam satu malam petugas jaga pos tersebut, mendapatkan laporan keberadaan sarang tawon afinis atau tawon vespa pada dua lokasi yang berbeda.

Laporan pertama datang dari Heri (40) warga Desa Adipala, Kecamatan Adipala, Kabupaten Cilacap yang mendapati tawon vespa bersarang pada genteng rumahnya, karena khawatir dapat menyerang keluarga lain.

"Laporan pertama, kita ke Kecamatan Adipala, salah satu anggota relawan damkar mendapati tawon vespa bersarang di bawah plafon atap rumahnya," kata Kepala UPT Damkar Cilacap Supriyadi, Selasa (28/11/2023).

Kemudian untuk lokasi kedua. Laporan dari Suryati (40), warga Widarapayung, Kecamatan Binangun. Ia mendapati sebuah sarang besar tawon vespa bersarang tepat pada atap rumah miliknya.

BACA JUGA:Waspada, Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi di Cilacap Pada Akhir November

BACA JUGA:Panik Ular Masuk Dalam Kamar, Warga Mujur, Cilacap Lapor Damkar

"Lokasi kedua di Widarapayung. Ukuran sarang tawon berukuran besar sekitar 40 x 50 Cm berada pada atap rumah pelapor," lanjutnya.

Sebelum melakukan penanganan, petugas dengan APD lengkap melakukan observasi terlebih dahulu. Selanjutnya dilakukan penanganan dengan durasi masing-masing sekitar 60 menit.

"Tidak ada kendala yang berarti dalam proses evakuasi sarang tawon tersebut, 3 petugas dibantu 6 orang relawan terlibat dalam penanganan sarang tawon vespa pada 2 lokasi itu," pungkasnya.

Sebagai prosedur tetap, Damkar Cilacap dilakukan sosialisasi aplikasi Satkartaru SIAP serta cara penggunaannya kemudian dibagikan nomor Pos Damkar kepada masyarakat sekitar. (jul)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: