Jelang Kick Off Liga 3, Persibangga Diperkuat Pemain Eks Liga 2

Jelang Kick Off Liga 3, Persibangga Diperkuat Pemain Eks Liga 2

Pemain Persibangga tengah berlatih di Stadion Goentoer Darjono.-ADITYA/RADARMAS-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Persibangga PURBALINGGA bakal diperkuat pemain level Liga 1, pada Kompetisi Liga 3 Zona Jawa Tengah 2023. Hal itu, setelah manajemen deal kontrak dengan mantan pemain PSIS Semarang dan Dewa United, Fauzan Fajri Nasrullah.

Pemain yang musim lalu sempat bermain di PSIM Jogjakarta ini, bakal memperkuat tim berjuluk Laskar Soedirman ini di Liga 3.

Asisten Pelatih Persibangga Faizal Fatron Nasser mengatakan, Fauzan awalnya dipersiapkan menjadi asisten pelatih mendampingi Pelatih Kepala Agus Riyanto dan dirinya.

BACA JUGA:Dua Wajah Lama Kembali Dilantik Komisioner KPU Purbalingga

Namun, karena kondisinya saat ini, pemain asal Kecamatan Bobotsari ini, adalah tanpa klub dan masih negosiasi dengan Klub Liga 2, untuk main di putaran kedua. Maka, Fauzan memutuskan memperkuat Persibangga di Liga 3.

"Sekalian menjaga fisik dan level permainan," ujarnya.

Hadirnya, pemain yang mengawali karirnya di Persibangga ini, merupakan pemain berpengalaman di lini belakang. 

BACA JUGA:Desa di Cilacap Rawan Narkoba, BNNK Cilacap Ajak Stakeholder Jadi Kota Tanggap Ancaman Narkoba

Mantan pemain PON Jawa Tengah ini, malang melintang di tim level atas nasional. Mulai dari PSIS Semarang, Dewa United hingga PSIM Jogjakarta.

Bahkan, pemain yang merupakan kapten legendaris Persibangga ini, sempat negosiasi dengan tim Liga 2 Persela Lamongan. 

Sementara itu, Persibangga menggelar pertandingan ujicoba melawan tim juara Turnamen Piala Ketua DPRD Kabupaten Purbalingga 2023, Kecamatan Bojongsari.

BACA JUGA:Kecamatan Kawunganten Jadi Wilayah Paling Parah Terdampak Kekeringan di Cilacap

"Ujicoba digelar dalam rangka persiapan terakhir menjelang laga perdana Liga 3 melawan Persibara Banjarnegara di Banjarnegara," jelasnya.

Terpisah manajer Persibangga Hermanto mengatakan, skuad sudah siap menghadapi laga Liga 3. Dia menjelaskan, materi skuad Liga 3 kali ini, lebih baik dibandingkan tahun lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: