D'Las Cottage, Penginapan Unik Purbalingga dengan View Gunung Slamet yang Memukau

D'Las Cottage, Penginapan Unik Purbalingga dengan View Gunung Slamet yang Memukau

Wahana yang ada di D'Las Serang.-D'LAS UNTUK RADARMAS-

BACA JUGA:Rekomendasi Hotel Low Budget di Semarang, Dijamin Hemat!

Beragam Aktivitas Seru 


Selama menginap di Desa Wisata Serang, tersedia beragam kegiatan yang dapat kamu nikmati. Sebelum matahari terbenam, kamu dapat memulai hari dengan berjalan-jalan menikmati udara segar pegunungan. 

Di sini, terdapat berbagai wahana dan lokasi foto kekinian yang ideal untuk menciptakan momen spesial selama masa inapmu. Kamu juga dapat merasakan sensasi naik ATV Bike, berinteraksi dengan kelinci, atau menunggang kuda di tengah perkebunan yang hijau.

Ketika cuaca mendukung, kamu bisa disuguhi oleh pemandangan matahari terbenam dengan latar belakang Gunung Slamet yang berwarna merona. Kemudian pada malam harinya, kamu dapat melanjutkan dengan duduk di sekitar api unggun sambil menikmati jagung bakar. Udara yang sejuk dan kabut tipis akan menyelimutimu selama malam di Cottage D'Las.

Pagi harinya, sangat disarankan untuk bangun lebih awal, karena cuaca di Desa yang terletak di lereng Gunung Slamet bisa berubah dengan cepat. Jika cuaca cerah, kamu akan disambut oleh hamparan awan yang membentuk lanskap menakjubkan, dengan matahari muncul di bawahnya. Pemandangan ini sungguh luar biasa dan sayang untuk dilewatkan. 

BACA JUGA:Rekomendasi Hotel Low Budget di Semarang, Dijamin Hemat!

BACA JUGA:6 Hotel di Semarang Dibawah 200 Ribuan, Fasilitas Lengkap dan Nyaman!

Namun, jika cuaca kurang mendukung, kamu mungkin akan menghadapi kabut tipis yang bisa hilang seiring berlalunya waktu atau berganti dengan sinar matahari yang hangat. 

Selama berada di sini, kamu juga dapat memilih antara memetik stroberi di green house hidroponik, berenang untuk merasakan kesegaran air pegunungan, atau menjelajahi desa dengan naik odong-odong sambil melihat aktifitas para petani di kebun.

Sebelum berjunjung ke penginapan unik Purbalingga ini, pastikan untuk menghubungi melalui Instagram @dlas_serang untuk informasi lebih lanjut mengenai tarif, ketersediaan kamar, dan pertanyaan lainnya. 

D'Las Cottage, dengan semua keunikan dan pesonanya, adalah destinasi yang wajib Anda pertimbangkan jika Anda mencari pengalaman liburan yang berbeda dan meresapi keajaiban alam Jawa Tengah. Sebuah penginapan yang menggabungkan kemewahan modern dengan ketenangan alam, tempat ini akan meninggalkan kesan mendalam yang akan selalu kamu kenang. (amp/*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: