Sekarang Bayar Pajak Kendaraan Bermotor di Cilacap Bisa dari BUMDes

Sekarang Bayar Pajak Kendaraan Bermotor di Cilacap Bisa dari BUMDes

Kepala UPPD Samsat Cilacap Fatmawati disaksikan Kapolresta dan Kepala BPPKAD saat luncurkan aplikasi Samsat Budiman, Senin (9/10/2023).-JULIUS/RADARMAS-

CILACAP, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Kabupaten CILACAP diminta untuk turut andil meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), dengan mengaktifkan layanan Samsat Budiman (BUMDes Digital Mandiri).

Melalui layanan tersebut, BUMDes di Kabupaten Cilacap dapat melayani pembayaran pajak tahunan kendaraan bermotor. Sehingga akan lebih mendekatkan pelayanan terhadap masyarakat.

"Ini untuk mempermudah masyarakat membayar pajak tahunan kendaraan bermotor. Mesti belum semua BUMDes terintegrasi dengan program ini," kata Kepala UPPD Samsat Cilacap Fatmawati, Rabu (11/10/2023).

Menurutnya, saat ini belum ada 10 BUMDes yang terintegrasi. Namun, sudah ada 17 PT BPR BKK yang sudah aktifikasi layanan tersebut.

BACA JUGA:Kekeringan di Cilacap Tahun Ini Berpotensi Menjadi yang Terparah

BACA JUGA:Masuk Kategori Miskin Ekstrem, Desa Jetis, Cilacap, Berinovasi Pertemukan Buyer dan Seller Produk Unggulan

"Kalau kemarin kita sudah resmi 4 BUMDes yang teraktifikasi. Harapan kami, kedepan seluruh BUMDes akan mengaktifkan layanan ini, sehingga akan mempermudah masyarakat," lanjutnya.

Sementara itu Kepala Seksi Pajak Kendaraan UPPD Samsat Dicky Setyo menambahkan, empat BUMDes yang sudah aktif bisa melakukan layanan tersebut yakni BUMDes Karang KetawangKecamatan Nusawungu, Desa Danasri Lor Kecamatan Nusawungu, Desa Dayeuluhur Kecamatan Dayeuluhur, dan Desa Kamulyan Kecamatan Bantarsari.

"Harapan kami, BUMDes dapat didayaupayakan untuk membantu kami. Selain melakukan usaha-usahanya, BUMDes dapat mengakomodir pembayaran pajak tahunan kendaraan bermotor," terangnya.

Dikatakan, BUMDes hanya akan melakukan upload dokumen. Sedangkan verifikasi seperti pendaftaran ataupun pengesahan tetap dilakukan oleh petugas Kepolisian melalui aplikasi.

"BUMDes membantu melalui aplikasi pembayaran pajaknya. Tahun ini saja kita ditarget Rp 224 miliar. Dari BUMDes yang sudah aktifikasi layanan, sudah menyumbang Rp 35 juta. Jika semua BUMDes sudah aktifikasi, tentunya akan sangat membantu kami," pungkasnya. (jul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: