Lebih Efisien, Pengajuan KUR BCA Online Cukup dari Rumah Saja

Lebih Efisien, Pengajuan KUR BCA Online Cukup dari Rumah Saja

Pengajuan KUR pada bank BCA yang bisa di ajukan secara online-Indah Citra-

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID – Bank Central Asia (BCA) menjadi salah satu bank yang menyediakan pinjaman Kredit Usaha Rakyat atau KUR, yang bisa diajukan secara online cukup dari rumah saja melalui situs resmi bank BCA.

Pengajuan KUR BCA online terhitung lebih efisien, karena para nasabah tidak perlu pergi ke kantor cabang saat melakukan pengajuan tersebut, dan menunggu nomor antrian.

Mengajukan KUR BCA online tidak mengurangi keunggulan yang telah ditawarkan oleh bank BCA seperti, suku bunga yang ringan dengan mulai dari 6% yang efektif per tahun, dan bebas biaya administrasi.

Cara Mengajukan KUR Bank BCA Online 2023

BACA JUGA:Perbandingan Jenis KUR BRI dengan KUR BCA, Bunga Sama-Sama Rendah!

BACA JUGA:Mudah dan Cepat, Inilah Syarat dan Cara Pengajuan KUR BCA Online untuk UMKM

Dalam pendaftaran untuk pengajuan KUR BCA online 2023, langkah pertama yaitu mengisi form pendaftaran pada situs pada webform.bca.co.id.

Pada form yang ada pada situs tersebut, para nasabah diwajibkan mengisi nomor HP yang aktif terlebih dahulu.

Lalu untuk yang selanjutnya, pada situs resmi bank BCA ini, akan mengirimkan kode lewat OTP lewat sms. Jika sudah menerima kode OTP tersebut, bisa langsung dimasukkan pada verifikasi data melalui website resmi.

Setelah itu, para nasabah akan diarahkan untuk mengisi form pengajuan pinjaman usaha KUR BCA online yang dilampirkan seperti pada berikut.

BACA JUGA:KUR Pegadaian Syariah, Solusi Pembiayaan yang Berbasis Syariah

BACA JUGA:Perbandingan Jenis KUR BRI dan KUR Mandiri, Ayo Tentukan Sama-Sama Menguntungkan!

Para nasabah dapat mengisikan form yang ada pada situs tersebut atas nama perorang ataupun dengan nama badan usaha.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: