SDN 1 Berkoh Resmikan Mushola

SDN 1 Berkoh Resmikan Mushola

SDN 1 Berkoh Resmikan MusholaPURWOKERTO-SDN 1 Berkoh meresmikan mushola yang merupakan hasil sumbangan dari warga setempat, Jum'at (5/2) kemarin. Mushola tersebut nantinya akan digunakan untuk kegiatan sekolah danĀ  warga sekitar. Ketua Panitia Pembangunan Mushola Al Mahdi, MH Ardani mengatakan, pembangunan mushola bermula dari kebutuhan tempat ibadah untuk masyarakat di wilayah tersebut. "Kebetulan ada lahan kosong bekas rumah dinas kepala sekolah. Lokasinya juga berada di komplek SDN 1 Berkoh, akhirnya kami memutuskan untuk menggunakan lahan tersebut untuk membangun mushola," ujarnya, Jum'at (5/2) kemarin. Dia menjelaskan, mushola dengan luas 7 kali 12 meter tersebut merupakan hasil donasi dari masyarakat sekitar 30 persen, 30 persen dari Yayasan Al Sidiq Al Qorimah, dan sisanya donasi dari berbagai tempat dan wilayah. "Total biaya pembangunan tersebut sekitar Rp 180 juta," jelasnya. Menurut Ardani, mushola tersebut reprsentatif untuk digunakan sebagai tempat ibadah, karena sudah dilengkapi dengan berbagai fasilitas. Dengan luasan tersebut, mushola yang terletak di bagian belakang SD tersebut mampu menampung sekitar 100 jamaah. "Sudah bisa digunakan, bahkan sudah mulai digunakan minggu kemarin. Namun memang baru diresmikan hari ini," ujarnya. Peresmian tersebut, dihadiri warga sekitar, guru dan kepala SDN 1 Berkoh dan perwakilan yayasan penyantun. Kepala SDN 1 Berkoh, Erna Priyanti SPd melalui Guru Pendidikan Agama Islam, Tri Budiana utami SPd I, menyatakan bersyukur dengan adanya mushola di SDN 1 Berkoh. Mushola tersebut selain membantu untuk sarana beribadah, juga membantu proses belajar mengajar. "Tadinya kegiatan keagamaan dilakukan di kelas, sekarang bisa di mushola. Selain itu, warga sekolah semakin rajin dalam melaksanakan sholat dhuha dan juga juga shalat dzuhur berjamaah," ujarnya. (ida/adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: