Yuk, Berkunjung Ke Alun-Alun Purbalingga! Tempat Nyaman yang Bisa Dijadikan Tempat Berwisata
Alun - Alun Purbalingga yang berada pada pusat kota-Indah Citra-
RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Alun-Alun Purbalingga menjadi salah satu tempat yang dijadikan sebagai lokasi berwisata yang nyaman, untuk didatangi bersama teman, sahabat, atau bersama dengan keluarga.
Alun-Alun Purbalingga saat ini pun telah melewati penataan ulang, dan menjadi salah satu tempat yang semakin menarik dan nyaman untuk dijadikan tempat berwisata di Purbalingga.
Dengan adanya lampu taman yang ditambahkan di Alun-Alun Purbalingga, membuatnya semakin terlihat hangat dan cantik pada malam hari.
Eits, tapi ini tidak berarti Alun-Alun tersebut tidak menarik untuk dikunjungi pada pagi atau siang hari, ya.
BACA JUGA:Mangkrak, Pemkab Purbalingga Pastikan Pembangunan Islamic Center Dilanjutkan
BACA JUGA:Kutabawa Flower Garden, Wisata Purbalingga yang Cocok Untuk Menenangkan Pikiran
Alun-Alun Purbalinga berlokasi di Jalan Jend Sudimara, Desa Purbalingga, Kecamatan Purbalingga, Kabupaten Purbalingga, Provinsi Jawa Tengah.
Lokasi yang sangat strategis pada pusat kota ini pun memiliki akses yang mudah untuk dijangkau dan mudah untuk di lalui oleh berbagai kendaraan.
Alun-Alun Purbalingga ini pun bisa dikunjungi pada jam berapa saja karena memiliki jam operasional setiap hari dengan buka 24 jam.
Untuk masuk dan berkunjung ke Alun-Alun Purbalingga pun tidak di pungut biaya, karena merupakan salah satu fasilitas yang disediakan secara gratis untuk di kunjungi.
BACA JUGA:5 Wisata Kolam Renang Purbalingga: Ada Yang Di Tengah Hutan Pinus!
BACA JUGA:NPCI Purbalingga Raih Satu Emas, Dua Perak dan Dua Perunggu dalam Perparprov Jawa Tengah
Lalu kalian cukup hanya dengan mengeluarkan biaya untuk parkir saja jika membawa kendaraan sendiri.
Fasilitas yang dimiliki oleh Alun-ALun Purbalingga tersebut pun juga termasuk banyak seperti area parkir, bangku yang disediakan untuk duduk sambil bersantai, banyaknya pedagang makanan dan minuman serta adanya area playground.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: